Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Video Viral Bentrok Pilkades Pati, TNI, Polisi hingga Ibu-ibu ikut Melerai

Kompas.com - 11/04/2021, 16:29 WIB
Puthut Dwi Putranto Nugroho,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

PATI, KOMPAS.com - Sebuah video bentrok massa saat pelaksanaan Pilkades di salah satu desa di wilayah Kabupaten Pati, Jawa Tengah viral di jagat maya. Untuk diketahui, sebanyak 215 desa di Kabupaten Pati tercatat menggelar Pilkades serentak pada Sabtu (10/4/2021).

Berdasarkan informasi yang dihimpun Kompas.com, video amatir berdurasi 2 menit yang merekam cekcok antar pendukung calon kades tersebut berlangsung di Desa Gadudero, Kecamatan Sukolilo.

Massa yang mayoritas pemuda tersebut tumpah ruah di jalan beraspal saling beradu mulut hingga sempat baku hantam. Ada juga aksi kejar-kejaran.

Baca juga: Video Viral Sopir Angkot Cianjur Ugal-ugalan Direkam Teman, Aksi Lepas Kemudi Berujung Tabrakan

Saat itu nampak sejumlah aparat keamanan mulai dari TNI, Polri serta Linmas turun di tengah situasi yang memanas berupaya melerai.

Terlihat juga sejumlah pria serta "emak-emak" berhijab ikut meredam konflik.

"Wis mulih le.. Ayo," tutur ibu itu sembari merangkul seorang remaja berkaus merah.

Baca juga: Viral, Video Diduga Geng Motor Padang Serang Warung Warga Dini Hari, Ini Penjelasan Polisi

Sebuah video bentrok massa saat pelaksanaan Pilkades di salah satu desa di wilayah Kabupaten Pati, Jawa Tengah viral di jagat maya. Untuk diketahui, sebanyak 215 desa di Kabupaten Pati tercatat menggelar Pilkades serentak pada Sabtu (10/4/2021).Tangkapan Layar Video di Facebook Sebuah video bentrok massa saat pelaksanaan Pilkades di salah satu desa di wilayah Kabupaten Pati, Jawa Tengah viral di jagat maya. Untuk diketahui, sebanyak 215 desa di Kabupaten Pati tercatat menggelar Pilkades serentak pada Sabtu (10/4/2021).

Dalam video pendek tersebut, massa berkaus merah bertuliskan Gadudero Bersatu 2 tersebut bersitegang dengan massa lain.

Entah apa pemicunya, kerusuhan sesaat itupun berhasil dilerai oleh petugas gabungan serta warga.

Video bentrok tersebut viral di media sosial, di antaranya diposting di Facebook dan YouTube. Salah satunya akun facebook "Bagas Maulana" yang membagikan video tak etis itu di grup publik "Info Pati". 

Hingga Minggu (11/4/2021), postingan berjudul "Geger Geden Pendukung Pilkades Berujung Baku Hantam di Desa Gadudero" tersebut telah dibanjiri like dan komentar.

Baca juga: Video Viral Ricuh Pembubaran Atraksi Jaran Kepang di Sunggal, Warga Emosi Saat Ormas Ludahi Seorang Perempuan

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Mobil Travel Terjun ke Sungai di Musi Rawas, 4 Korban Tewas

Regional
Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Laga Final Persib vs Madura, Polisi Pertebal Pengamanan

Regional
Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Jembatan Kawanua di Maluku Tengah Putus, Akses Transportasi 3 Kabupaten Lumpuh

Regional
Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Trauma, Korban Banjir Lahar Dingin Sumbar Takut Masuk Rumah

Regional
Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Detik-detik Waisak di Candi Borobudur, 866 Personel Gabungan Disiagakan

Regional
Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Remaja 16 Tahun di Buton Tengah Dicabuli 8 Orang Pria

Regional
Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Pagi Ini Gunung Lewotobi Laki-laki 2 Kali Meletus

Regional
Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Wali Kota Makassar Danny Pomanto jadi Narasumber dan Penanggap di 10th WWF 2024

Regional
Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Kapal Nelayan Hilang Kontak di Perairan Rokan Hilir Riau, 2 Korban dalam Pencarian

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Cerah Berawan Sepanjang Hari

Regional
Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Rangkaian Kegiatan Hari Raya Waisak 2024 di Candi Borobudur Magelang

Regional
Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Dikepung Warga, Penculik Bayi 7 Bulan di Dompu NTB Berhasil Ditangkap Polisi

Regional
Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Puncak Perayaan Waisak di Borobudur, Ada Festival Lampion Ramah Lingkungan

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 23 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com