Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Amankan Kunjungan Jokowi, Truk Brimob Terguling, 1 Polisi Meninggal

Kompas.com - 06/09/2018, 16:14 WIB
Achmad Faizal,
Reni Susanti

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com — Kendaraan truk angkut Satuan Brimob terguling di Desa Nogosari Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Kamis (6/9/2018), saat melakukan pengamanan kunjungan Presiden Jokowi.

Seorang anggota polisi meninggal dunia dalam kecelakaan tersebut, dan seorang lagi kritis.

Informasi yang dihimpun dari Polda Jatim, truk angkut Brimob dengan Nopol 17536-X dari Den C Madiun itu terguling saat melewati turunan tajam di selatan lokasi kunjungan Presiden Jokowi, yakni di Pondok Pesantren Amanatul Ummah.

"Saat melalui jalan turunan, truk sempat oleng dan menabrak kendaraan APV yang diparkir di pinggir jalan. Truk terguling dan menimpa warga yang sedang memperbaiki rumah," ujar Kabid Humas Polda Jatim Kombes Frans Barung Mangera saat dikonfirmasi.

Baca juga: Politisi Gerindra Sebut Luhut Aktor Penting di Balik Kebijakan Jokowi

Sepanjang Rabu, Presiden Jokowi melakukan kunjungan ke Surabaya dan Mojokerto.

Di Surabaya, Jokowi membuka Rakernas Lembaga Pendidikan PGRI di Kampus Universitas PGRI Adi Buana, dan menghadiri acara penyerahan sertifikat tanah di gedung Jatim Expo.

Sementara di Kabupaten Mojokerto, Presiden Jokowi menghadiri acara forum silaturahmi di Pondok Pesantren Amanatul Ummah pimpinan KH Asep Syaifudin Chalim. 

Kompas TV Presiden Joko Widodo juga tegaskan tak hanya Indonesia yang mengalami depresiasi mata uang.   
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com