Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tebing Setinggi Empat Meter di Puncak Longsor

Kompas.com - 12/02/2017, 17:58 WIB
Ramdhan Triyadi Bempah

Penulis

BOGOR, KOMPAS.com - Tebing setinggi 4 meter longsor di Jalan Raya Puncak, Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor, Minggu (12/2/2017).

Akibatnya, material longsor menutupi seperempat badan jalan di wilayah tersebut. Hujan dengan intensitas tinggi dan kontur tanah yang labil menjadi salah satu penyebab bencana longsor tersebut.

Kepala Polsek Cisarua Komisaris Polisi Sujito mengatakan, kejadian itu tidak memakan korban jiwa dan tidak terlalu berdampak pada arus lalu lintas di kawasan Puncak.

"Diimbau kepada masyarakat dan pengguna jalan agar berhati-hati dan meningkatkan kewaspadaannya saat melintas di jalur Puncak," ucap Sujito.

(Baca juga: Bayi Selamat dalam Dekapan Kakeknya yang Tewas Saat Longsor di Bali)

Saat ini, kata Sujito, polisi, satpol PP, dan warga sekitar, sudah membersihkan material longsor menggunakan alat berat louder dan ekskavator.

Sementara itu, Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Bogor Ajun Komisaris Hasby Ristama mengatakan, pihak kepolisian melakukan sistem buka tutup jalan agar tidak terjadi kemacetan di sekitar lokasi.

"Pastinya arus lalu lintas terganggu. Kita lakukan buka-tutup di sekitar lokasi, tetapi sekarang sudah kembali normal," ujar Hasby.

(Baca juga: Longsor Sepanjang 1 Kilometer, Belasan Rumah di TTU Rusak)

Mengingat curah hujan yang masih tinggi, ia mengingatkan masyarakat untuk waspada saat mengendarai kendaraan dan menyalakan lampu.

Sebab, kata dia, kabut tebal dan jarak pandang terbatas kerap memicu terjadinya kecelakaan di kawasan Puncak.

"Di lokasi juga sudah dipasang garis polisi supaya pengendara yang melintas lebih waspada," ujar dia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com