Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dinkes Banyuwangi Sebut Nyamuk Hijau Tidak Berbahaya

Kompas.com - 13/01/2017, 17:05 WIB
Kontributor Banyuwangi, Ira Rachmawati

Penulis

BANYUWANGI, KOMPAS.com - Nyamuk hijau yang menyerbu pemukimam di Dusun Blokgagung, Desa Karangdoro, Kecamatan Tegalsari tidak berbahaya bagi manusia.

Hal tersebut disampaikan oleh Kadis Kesehatan Banyuwangi, dr. Widji Lestariono kepada Kompas.com, Jumat (13/1/2017).

Ia menjelaskan pada tanggal 12 Januari 2017, Dinas Kesehatan Kabupaten Banyuwangi bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Timur sudah melakukan penyelidikan epidemilogi ulang untuk mengidentifikasi nyamuk hijau yang di temukan di pemukiman warga.

"Dari petugas entomolog didapatkan bahwa nyamuk hijau itu sejenis lalat dengan nama genus Chironomos dan banyak ditemukan di sawah," ucap dia.

Binatang tersebut menghisap cairan tumbuhan yang mengandung klorofil hingga warnanya hijau.

Ia menjelaskan, nyamuk hijau tersebut bukan menjadi vektor dari sebuah penyakit sehingga tidak berbahaya bagi manusia.

"Kalau ada nyamuk hijau datang tinggal dibersihkan," katanya.

Dia juga menambahkan selama tiga bulan munculnya nyamuk hijau di pemukimam warga, tidak ada laporan dari masyarakat terkait dampak penyakit munculnya nyamuk hijau tersebut. 

Baca: Nyamuk Hijau Serbu Permukiman Warga di Banyuwangi

Kompas TV Warga Resah Dengan Nyamuk Hijau yang Sebabkan Gatal
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com