Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mobil Anggota Reskrim Dibobol Maling, Uang Rp 10,9 Juta Raib

Kompas.com - 24/08/2016, 21:37 WIB
Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON, KOMPAS.com - Apes menimpa seorang anggota polisi, Brigadir Rudi Emray. Bagaimana tidak, uang tunai Rp 10.900.000 yang disimpan di dalam mobil Toyota Avanza miliknya raib digasak maling, Rabu (24/08/2016) sekitar pukul 13.30 WIT.

Kasus pencurian itu terjadi saat anggota Reserse Kriminal Polres Pulau Buru itu sedang memarkirkan mobil berwarna putih yang dikemudikannya itu di depan kantor Dinas Kesehatan Provinsi Maluku di kawasan Karang Panjang, Kecamatan Sirimau, Kota Ambon.

Paur Subbag Humas Polres Pulau Ambon dan Pulau-pulau Lease, Iptu Nicolas Anakotta mengatakan, peristiwa itu berawal ketika korban seusai melakukan transaksi di bank BRI Cabang Ambon. Dia lalu menaruh uang tersebut di dalam mobil.

“Awalnya korban selesai menarik uang di bank BRI Cabang Ambon yang berada di kawasan Batu Gajah, setelah itu korban lalu bergegas menuju kantor PAM di kawasan Karang Panjang," katanya kepada wartawan.

Menurut Anakotta, korban pergi ke kantor PAM untuk membayar tagihan rekening air. Namun saat memarkirkan mobilnya dan masuk ke kantor PAM, ternyata pencuri sedang beraksi dengan cara memecah kaca mobilnya.

“Jadi saat korban masuk berurusan, pelaku saat itu memecahkan kaca mobilnya dan mengambil uang tunai milik korban,” sebutnya.

Dia mengatakan, saat melihat kaca mobil pecah, korban langsung memeriksa isi mobilnya dan ternyata uang tunai sudah dibawa kabur maling.

“Saat periksa ternyata uang titipan sebesar Rp 10.900.000 yang diletakkan di kursi depan sebelah kiri sudah tidak ada lagi,” katanya.

Setelah kejadian tersebut, korban kemudian mendatangi Mapolres Ambon untuk melaporkan peristiwa tersebut.

“Kita sudah turun ke lokasi. Kita akan koordinasi dengan pihak BRI untuk meminta rekaman CCTV. Pelaku saat ini masih dalam penyelidikan,” tutupnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com