Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Plafon Ruang Inap Anak di Rumah Sakit Ambruk, 6 Orang Tertimpa Reruntuhan

Kompas.com - 29/04/2016, 11:46 WIB
Taufiqurrahman

Penulis

PAMEKASAN, KOMPAS.com - Plafon ruang inap anak sal A Klas IIIB rumah sakit dr. Slamet Martodirdjo Pamekasan, Jawa Timur, ambruk, Jumat (29/4/2016).

Enam orang yang ada di dalamnya tertimpa reruntuhan, masing-masing dua pasien anak, tiga penunggu pasien dan satu perawat sal.

Homariyah, salah satu korban mengatakan, sejak awal dirinya masuk dan menunggui anaknya, kondisi plafon ruangan sepertinya akan ambruk. Namun dibiarkan dan pihak rumah sakit tidak memberi tahu apa-apa soal kondisi ruangan.

“Tadi waktu ambruk langsung saya lindungan anak saya karena saya takut dia yang tertimpa plafon,” ucap Homariyah.

Warga asal Desa Omben, Kecamatan Omben, ini menambahkan, saat kejadian semua yang ada di dalam ruangan panik. Anak-anak yang sedang dirawat menangis. Plafon dan sebagian kayu berserakan di dalam ruangan.

“Bahu saya lebam karena menahan plafon yang ambruk biar tidak menimpa anak saya,” imbuh Homariyah.

Pihak rumah sakit langsung mengevakuasi pasien dan keluarga pasien ke ruang perawatan lainnya, sedangkan ruangan yang ambruk langsung dibersihkan.

Hingga berita ini ditulis, belum ada keterangan resmi dari pihak rumah sakit. Bahkan sejumlah wartawan yang hendak mengambil gambar, sempat dilarang satpam rumah sakit.

“Siapa pun dilarang masuk ke ruangan yang ambruk. Ini perintah bapak direktur,” kata salah satu satpam rumah sakit.

Ambruknya plafon ruang rawat inap anak ini merupakan kejadian yang kedua kalinya di rumah sakit plat merah milik Pemkab Pamekasan ini. Kejadian pertama pada Jumat, 8 Maret 2013 lalu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com