Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Plafon Ambrol, Pekerja Bangunan Kritis

Kompas.com - 06/04/2016, 22:56 WIB
Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON, KOMPAS.com - Seorang pekerja bangunan bernama Sudin, warga Desa Batu Merah, Kecamatan Sirimau, Ambon, terluka parah setelah plafon di ruangan bekas kantor Bank Muamalat ambrol dan menimpanya, Rabu (6/4/2016) sore.

Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15.30 WIT saat korban dan sejumlah rekannya sedang memperbaiki kantor tersebut.

Akibat insiden itu, korban mengalami luka cukup serius di bagian kepala dan mengalami patah tulang kaki.

Sejumlah teman korban di lokasi kejadian langsung membawanya ke Rumah Sakit Sumber Hidup (GPM).

"Korban masih kritis di rumah sakit," kata Udin, teman korban yang menyaksikan kejadian itu, Rabu malam.

Udin menuturkan, saat itu mereka sedang melakukan pekerjaan rehabilitasi ruangan bekas kantor bank di lantai dua. Korban ditugaskan membongkar dinding di bagian belakang.

Saat sedang memukul dinding, tiba-tiba plafon ambruk dan menghantam kepalanya.

Menurut Udin, semestinya korban memukul dinding dengan martil dengan berdiri dari luar ruangan. Namun entah kenapa dia melakukannya dari dalam ruangan tersebut.

"Padahal dia sudah melihat kalau plafon itu sudah bergerak," kata dia.

Setelah plafon itu jatuh, Udin dan teman-temannya berusaha mengeluarkan tubuh korban dari reruntuhan plafon. Mereka mengalami kesulitan sebab kaki korban terjepit tembok dan plafon yang ambruk.

"Tadi sedikit lama proses efakuasi karena kakinya terjepit. Plafon itu berat," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com