Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lagi, Warga Temukan Bayi Laki-laki di Pabrik Batu Bata

Kompas.com - 06/05/2015, 13:51 WIB
Kontributor Bireuen, Desi Safnita Saifan

Penulis


BIREUEN, KOMPAS.com - Lagi, temuan bayi mungil ini menghebohkan warga Dusun Paya Benyot, Desa Pante Gajah, Kecamatan Peusangan, Kabupaten Bireuen, Aceh, Rabu (6/5/2015), sekira pukul 11.00 WIB.

Bayi yang memiliki bobot 3 kilogram ini ditemukan Idayati di sebelah pabrik batu bata yang baru sepekan diresmikan.

Berdasarkan informasi yang diperoleh, bayi berjenis kelamin laki-laki itu diperkirakan baru saja dilahirkan yang ditandai dari tali pusarnya masih melekat. Setelah menemukannya, Idayati langsung membawa bayi itu ke Puskesmas Peusangan yang berada tak jauh dari lokasi temuan.

“Saat ditemukan, bayi tersebut dimasukkan ke dalam kantung kresek berwarna hitam,” ungkap seorang warga.

Kini, bayi itu dikabarkan dalam kondisi baik dan sehat.

Sementara itu, Kapolsek Peusangan Iptu Elisa Maharani, mengatakan setelah medapat laporan pihaknya langsung turun ke TKP.

“Tadi kita langsung turun melakukan pengecekan langsung ke lokasi penemuan, akan kita tindak lanjuti siapa pembuang bayi malang ini,” katanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com