Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dinilai Malas, Dua Kajari Diusulkan Dicopot

Kompas.com - 09/12/2014, 16:05 WIB
Kontributor Mataram, Karnia Septia

Penulis


MATARAM, KOMPAS.com - Kejaksaan Tinggi (Kejati) Nusa Tenggara Barat (NTB) akan mengajukan usulan pencopotan terhadap dua Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) di daerah ini karena dinilai malas. Hal tersebut disampaikan Kepala Kejati NTB Fadil Zumhanna usai melakukan apel memperingati hari antikorupsi, Selasa (9/12/2014).

Menurut Fadil, usulan yang akan disampaikan kepada Kejaksaan Agung ini bukan tanpa alasan. Sebab, berdasarkan hasil evaluasi akhir tahun 2014, masih ada dua Kejari di daerah ini yang dinilai malas karena tidak menghasilkan penuntutan. Keduanya adalah Kejaksaan Negeri Selong di Kabupaten Lombok Timur serta Kejaksaan Negeri Dompu.

"Dua kejaksaan ini terus kita lakukan evaluasi, apalagi Dompu. Makanya Saya dorong Kajari untuk berbuatlah, jangan nanti sudah mau dicopot baru mau berbuat, bagaimana? Makanya ini evaluasi akhir tahun saya akan laporkan apa adanya para Kajari ini," kata Fadil.

Fadil mengatakan akan terus melakukan evaluasi dan segera melaporkan hal ini kepada Kejaksaan Agung. Ia bahkan tidak keberatan jika diminta mengajukan nama-nama baru yang dinilai lebih layak dan berkompeten untuk diusulkan menggantikan Kajari.

"Kalau memang dia harus dicopot, copot aja lah nggak bisa kerja. Kasi jabatan Kajari nggak bisa berarti nggak layak, copot saja, diganti saja, nanti saya usulkan kepada Jaksa Agung. Saya evaluasi bener ini. Karena orang mau jadi Kajari itu susah, harus nunggu bertahun-tahun," kata Fadil.

Selain memberikan 'rapor merah' pada dua kejaksaan, pihaknya juga memberikan apresiasi khusus untuk kinerja Kejari Mataram yang telah bekerja dengan baik. Menurut Fadil, Kejari Mataram dinilai paling banyak menangani kasus dan tercepat dalam penanganan kasus.

Sementara itu, pada momentum hari antikorupsi, Fadil mengajak kepada seluruh elemen masyarakat NTB untuk bersama-sama memberantas korupsi sampai ke akar-akarnya. Diharapkan dengan adanya upaya bersama ini, NTB akan lebih baik pada masa-masa yang akan datang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com