Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Upacara Unik, Polisi-polisi Pakai Kostum "Jadul"

Kompas.com - 10/11/2014, 12:42 WIB
Kontributor KompasTV, Muhamad Syahri Romdhon

Penulis

CIREBON, KOMPAS.com — Puluhan anggota Polres Cirebon menggelar upacara Hari Pahlawan Nasional, dengan tema "Masa Perjuangan", di Kantor Polres Cirebon, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat, Senin pagi (10/11/2014). Mereka mengenakan pakaian "jadul", seperti baju pejuang rakyat Indonesia, pakaian tentara Belanda, dan pakaian adat Indonesia.

‎Tiap anggota mengenakan kostum lengkap, mulai dari topi, baju, celana, hingga sepatu. Bahkan, mereka pun tak melupakan senjata yang ‎sesuai dengan kostum yang dikenakan, senapan untuk para tentara, dan bambu runcing untuk para rakyat pejuang Indonesia.

Selain anggota, kostum bertema pejuang zaman dulu pun dikenakan oleh Kapolres, Wakapolres, dan jajaran Kepala Bagian serta Kepala Satuan. Uniknya, saat memasuki area upacara, mereka menggunakan kendaraan roda dua dan empat, yang tenar pada tempo dulu.

‎Seperti upacara pada umumnya, para peserta menyanyikan lagu "Indonesia Raya". Namun, nyanyian kali ini dipandu beberapa polisi wanita yang juga mengenakan pakaian adat tempo dulu.

Dalam pesannya, Kapolres Cirebon AKBP Chiko Ardwiatto menyerukan agar semua perwira menghormati dan mengenang jasa-jasa besar para pahlawan. Berkat perjuangan para pahlawan, Indonesia dapat meraih kemerdekaan, yang telah lama dinantikan.

"Saya berharap, selain menghayati jasa para pejuang, semoga dengan memperingati Hari Pahlawan bernuansa tempo dulu ini, ‎para anggota semakin matang dalam bertugas melayani masyarakat setiap harinya," kata Chiko.

Tidak hanya upacara, Kapolres, Wakapolres, Kepala Bagian, Kepala Satuan, dan semua anggota Polres Cirebon lalu melakukan konvoi mengelilingi Kota Sumber, Kompleks Perkantoran Pemerintah Daerah Kabupaten Cirebon. Mereka berkonvoi dengan menggunakan mobil, motor, dan berjalan kaki, untuk menambah meriahnya peringatan Hari Pahlawan Nasional.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com