Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tolak RUU Pilkada, Ridwan Kamil Tidak Didukung Wakilnya

Kompas.com - 11/09/2014, 15:37 WIB
Kontributor Bandung, Putra Prima Perdana

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil secara tegas menolak Rancangan Undang-undang Pemilihan Kepala Daerah (RUU Pilkada) yang isinya pemilihan kepala daerah dikembalikan ke DPRD. Namun sikap Ridwan kamil bertentangan dengan wakilnya, Oded M Danial.

Oded secara tegas mendukung Pilkada kembali ke DPRD. Menurut Oded, sebagai kader Partai Keadilan Sejahtera (PKS), dia akan tetap fatsun kepada keputusan partai yang membesarkannya. Terlebih, saat ini dia masih menjabat sebagai ketua DPD PKS Kota Bandung.

"Sikap saya sebagai orang partai ya harus fatsun kepada partai," kata Oded di Balai Kota Bandung, Kamis (11/9/2014).

Meski mendukung, Oded mengaku tidak mau terlalu jauh ikut ambil pusing dalam perkara tersebut.

"Saya melihat itu ranah politik. Biarkan saja, nanti di sana (DPR RI) juga bisa terlihat," ucapnya.

Ketika diminta komentar soal sepak terjang Ridwan Kamil yang sempat akan memimpin aksi demonstrasi bersama menolak RUU Pilkada oleh DPRD bersama ratusan wali kota seluruh Indonesia, Oded menganggap hal tersebut sebagai sebuah bentuk atraksi politik.

"Ah itu mah lagi akrobat weh," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com