Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Baliho Prabowo Gantikan Posisi Baliho WIN-HT

Kompas.com - 02/06/2014, 13:36 WIB
Kontributor Pamekasan, Taufiqurrahman

Penulis

PAMEKASAN, KOMPAS.com — Kemesraan Wiranto dan Hary Tanoe Soedibjo (WIN-HT) di baliho raksasa di Kabupaten Pamekasan, Jawa Timur, kini digantikan baliho bergambar calon presiden Prabowo Subianto.

Baliho raksasa itu di antaranya ada di jalan akses menuju Kabupaten Sumenep. Baliho tersebut bergambar Prabowo bersama ibu-ibu rumah tangga dan bertuliskan "Prabowo Presiden Rakyat Sejahtera, Indonesia Bangkit!".

Sukma Firdaus, warga Kelurahan Lawangan Daya, Kecamatan Pademawu, mengatakan, dua hari yang lalu baliho WIN-HT masih terpampang gagah di pinggir jalan menuju Sumenep. Namun sekarang baliho tersebut sudah diganti baliho bergambar Prabowo.

"Sudah dua hari ini gambar Prabowo menggantikan baliho WIN-HT," ungkap Firdaus, Senin (1/6/2014).

Sementara itu, baliho capres Jokowi-JK di Kabupaten Pamekasan masih belum tampak satu pun. Padahal, penetapan pasangan capres dan cawapres sudah selesai diumumkan oleh KPU. "Kalau Jokowi-JK belum ada balihonya, baik yang kecil ataupun yang besar," imbuh Firdaus.

Pemasangan baliho raksasa itu, menurut Sapto Wahono, Anggota Panwaslu Pamekasan, tidak melanggar aturan sebab masa kampanye belum dimulai. Tahapan Piplres masih pada penetapan Daftar Pemilih Tetap (DPT).

"Sah-sah saja orang memasang baliho dan itu tidak melanggar. Saya perhatikan masih tahap sosialisasi tokoh saja," kata Sapto, saat dihubungi melalui ponselnya.

Dijelaskan Sapto, baliho Prabowo itu juga tidak berisi ajakan untuk memilih. Yang ada hanya gambar Prabowo bersama beberapa ibu rumah tangga.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com