Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Gereja Menolak Caleg Pro-Tambang

Kompas.com - 01/03/2014, 07:40 WIB
Kontributor Manggarai, Markus Makur

Penulis

LABUAN BAJO, KOMPAS.com — Pastor Bene Bensi, Pr menegaskan, gereja menolak calon legislatif pro-tambang atau pro-kerusakan alam. Sebaliknya, gereja akan mendukung calon legislatif yang pro-terhadap keselamatan dan keutuhan alam.

"Kami berharap pemilih cerdas menentukan pilihan yang berkualitas dan jangan memilih yang pro-kerusakan alam di Manggarai Barat," kata Bene, saat menjadi pembicara dalam dialog publik Pemuda Katolik Komisariat Cabang Manggarai Barat, Jumat (28/2/2014).

Mengangkat tema "Konsolidasi Intelektual Menuju Pemilu 2014", dialog di Youth Center Labuan Bajo menghadirkan pula Direktur Sunspirit Justice And Peace, Marianus Nuhan. Dia mengatakan,  anggota DPRD yang tak berkualitas adalah hasil dari seleksi calon di tingkat partai politik yang dilakukan asal-asalan dan bukan dari kader partai.

"Selama ini kita ketahui bahwa calon anggota legislatif tidak didasarkan oleh pengaderan ditingkat Partai Politik, melainkan hanya memenuhi kuota dari partai politik tersebut sehingga caleg-nya tidak berkualitas," kecam Marianus.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com