Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumah Sakit Terbesar di Indonesia Akan Dibangun di Ambon

Kompas.com - 14/07/2016, 13:11 WIB
Rahmat Rahman Patty

Penulis

AMBON, KOMPAS.com - Gubernur Maluku, Said Assagaff menyatakan Kementerian Kesehatan akan membangun sebuah rumah sakit dengan fasilitas lengkap untuk melayani kesehatan masyarakat di Maluku. Rumah sakit ini nantinya akan menjadi rumah sakit umum yang terbesar di Indonesia.

“Ke depan, Kementerian Kesehatan akan membangun rumah sakit umum terbesar di Indonesia dan lokasinya itu di Ambon,” kata Said di Kantor DPRD Maluku, Kamis (14/7/2016).

Dia mengaku, untuk rencana pembangunan rumah sakit tersebut, kementrian kesehatan telah menurunkan tim ke Kota Ambon. Dalam kunjungan itu, tim tersebut meminta agar pemerintah provinsi Maluku dapat menyediakan lahan untuk pembangunan rumah sakit tersebut.

“Tim dari kementerian kesehatan sudah dating ke Ambon sekitar tiga minggu yang lalu, mereka meminta kita untuk menyediakan lahan sebesar 8 hektar untuk pembangunannya,” kata Said.

Setelah kunjungan itu, Said mengaku pihaknya telah membentuk tim untuk melakukan pembebasan lahan. Sesuai rencana, pembangunan rumah sakit terbesar di Indonesia itu akan dibangun di Desa Rumah Tiga, Kecamatan Teluk Ambon.

“Mereka meminta lokasinya di dekat pantai, jadi nanti lokasinya di Rumah Tiga berhadapan dengan Rumah Skait Siloam,” ucapnya.

Dia mengungkapkan, setelah pembebesan lahan tahun depan direncanakan pemerintah Provinsi Maluku sudah akan menyiapkan analisis mengenai dampak lingkungan (Amdal) dan studi kelayakan terhadap pembangunan rumah sakit tersebut.

“Setelah pembebesan lahan tahun depan itu Amdal sama studi kelayakan sudah siap, karena memang harus ada studi kelayakan juga,” ucapnya.

Dia mengaku, keberadaan rumah sakit tersebut nantinya akan sangat membantu masyarakat Maluku untuk pemenuhan layanan kesehatan.

”Kalau mau berobat dari Ambon cukup satu menit sudah bisa sampai di sana,” tuturnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com