Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilkada Demak 2024, 8 Orang Ikuti Penjaringan di Partai Demokrat

Kompas.com - 27/05/2024, 19:42 WIB
Nur Zaidi,
Sari Hardiyanto

Tim Redaksi

DEMAK, KOMPAS.com - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Demokrat Kabupaten Demak, Jawa Tengah membuka penjaringan bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Demak.

Pendaftaran berlangsung dari 22-31 Mei 2024 di Kantor DPC Demokrat Jalan Patimura, Petengan Selatan, Kelurahan Bintoro, Kecamatan Demak.

Ketua Desk Pilkada DPC Demokrat Demak, Darso Wicaksono mengatakan, sampai saat ini setidaknya sudah 8 orang yang mendaftarkan diri.

Baca juga: Update Daftar Cawali-Cawawali Solo dari PDI-P, Siapa Saja Mereka?

Kendati demikian, Darso tidak merinci nama-nama yang sudah mendaftarkan diri ke DPC Demokrat Demak tersebut.

"Lima kandidat calon bupati, wakil bupatinya ada tiga," ujar Darso kepada Kompas.com saat dihubungi melalui telepon WhatsApp, Senin (27/5/2024).

Dari delapan pendaftar, sudah tiga orang yang mengembalikan formulir pendaftaran bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Demak.

"Yang mengembalikan formulir itu baru Bapak Ali Abdurrahman sama Bapak Suroso, Pak Bambang juga mengembalikan berkas cawabup," terangnya.

Baca juga: Ikut Penjaringan Cagub Jateng dari PDI-P, Hendi: Semoga Jateng Lebih Maju...


Baca juga: Jalur Pantura Semarang-Demak Macet Parah, Apa Penyebabnya?

Kemungkinan koalisi di Pilkada Demak 2024

Disinggung soal rencana koalisi, Demokrat Demak belum menentukan langkah. Namun pihaknya sudah berkomunikasi dengan sejumlah elit politik.

"Untuk sementara itu belum ada, masih komunikasi dengan beberapa elite politik," terangnya.

Salah satu pendaftar bakal calon Bupati Demak, Ali Abdul Rohman untuk meramaikan bursa Pilkada Demak ia mendaftar di 6 partai.

Baca juga: Masif Sosialisasi Sudaryono-Gus Yusuf di Pilkada Jateng, Gerindra: Itu Bukan Hoaks

Rinciannya, PDI-P, PKB, Nasdem Gerindra, PPP dan Demokrat.

"PDI-P sudah kita kembalikan (formulir pendaftaran), PKB sudah, terus Gerindra sudah, Nasdem sudah PPP hari ini dilanjut Demokrat," ujarnya di kantor DPC PPP Demak.

Ali menambahkan, ia mendaftarkan diri menjadi bakal calon Bupati Demak untuk membangun sabuk laut agar terhindar dari banjir rob.

"Demak itu sudah sangat menghawatirkan, abrasinya dan secepatnya harus kita tanggulangi," pungkasnya.

Baca juga: Pantura Sayung Demak Terancam Tenggelam jika Banjir Rob Tidak Segera Tertangani

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Mudahkan Akses Warga ke Puskesmas dan RS, Bupati HST Serahkan 3 Unit Ambulans Desa

Mudahkan Akses Warga ke Puskesmas dan RS, Bupati HST Serahkan 3 Unit Ambulans Desa

Regional
Polisi Sebut Remaja Penganiaya Ibu Kandung Alami Depresi

Polisi Sebut Remaja Penganiaya Ibu Kandung Alami Depresi

Regional
Jadi Kuli Bangunan di Blora, Pria Asal Kediri Ditemukan Tewas Tertimpa Tiang Pancang

Jadi Kuli Bangunan di Blora, Pria Asal Kediri Ditemukan Tewas Tertimpa Tiang Pancang

Regional
Orangtua yang Buang Bayi Perempuan di Depan Kapel Ende Ditangkap

Orangtua yang Buang Bayi Perempuan di Depan Kapel Ende Ditangkap

Regional
Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Program Pengentasan Stunting Pemkot Semarang Dapat Penghargaan dari PBB

Regional
Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Alasan Pj Gubernur Nana Sebut Pilkada Serentak 2024 Lebih Rawan Dibanding Pilpres

Regional
28,4 Juta Warga Jateng Bakal Jadi Pemilih pada Pilkada Mendatang

28,4 Juta Warga Jateng Bakal Jadi Pemilih pada Pilkada Mendatang

Regional
'Longboat' Berpenumpang 11 Orang Diduga Hilang Kontak di Maluku Utara

"Longboat" Berpenumpang 11 Orang Diduga Hilang Kontak di Maluku Utara

Regional
Carut Marut PPDB Lampung, Perubahan Regulasi Jadi Penyebab

Carut Marut PPDB Lampung, Perubahan Regulasi Jadi Penyebab

Regional
Pantai Rambak di Bangka: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Pantai Rambak di Bangka: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
192 Bencana di Jateng Terjadi Sepanjang 2024, Kerugian Capai Rp 13 Miliar

192 Bencana di Jateng Terjadi Sepanjang 2024, Kerugian Capai Rp 13 Miliar

Regional
Eks Ketua PGRI Serang Dituntut 2,5 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Dana PIP Rp 1,3 Miliar

Eks Ketua PGRI Serang Dituntut 2,5 Tahun Penjara di Kasus Korupsi Dana PIP Rp 1,3 Miliar

Regional
Viral, Video SD Negeri di Magelang Punya Pajero Sport, Begini Faktanya

Viral, Video SD Negeri di Magelang Punya Pajero Sport, Begini Faktanya

Regional
Jokowi Akan Salurkan Bantuan 70.000 Mesin Pompa Air ke Petani, Antisipasi Musim Kemarau Tiba

Jokowi Akan Salurkan Bantuan 70.000 Mesin Pompa Air ke Petani, Antisipasi Musim Kemarau Tiba

Regional
Tertimpa Kapas 300 Kg,  Buruh di Sragen Tewas Saat Bongkar Muat

Tertimpa Kapas 300 Kg, Buruh di Sragen Tewas Saat Bongkar Muat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com