Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Desa di Bangka Belitung Terendam Banjir, 225 Jiwa Terdampak

Kompas.com - 24/05/2024, 20:50 WIB
Heru Dahnur ,
Glori K. Wadrianto

Tim Redaksi

BANGKA, KOMPAS.com - Hujan lebat yang mengguyur wilayah Bangka Barat, Kepulauan Bangka Belitung menyebabkan puluhan rumah terendam banjir, Jumat (24/5/2024).

Selain rumah, genangan banjir juga merendam pasar, badan jalan dan kompleks pertokoan.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kepulauan Bangka Belitung Mikron Antariksa mengatakan, genangan banjir disebabkan intensitas hujan lebat sekitar pukul 14.30 WIB.

Wilayah terdampak meliputi tiga desa yakni Desa Puput, Desa Sinar Manik dan Desa Sekar Biru, Parittiga Jebus, Bangka Barat.

"TRC BPBD Babar langsung terjun ke lokasi untuk mencari informasi dan melakukan pendataan. Melakukan tindakan yang diperlukan sesuai Standar Operasional (SOP) kebencanaan," kata Mikron saat dihubungi, Jumat.

Baca juga: Belasan Rumah Warga di Bangka Belitung Jebol Diterjang Puting Beliung

Mikron memastikan, tidak ada korban jiwa saat banjir tersebut. Warga masih bertahan di rumah masing-masing seiring hujan yang mulai reda.

"Pengungsian, pencarian dan penyelamatan tidak ada," ujar Mikron.

Ketinggian air hingga sore tadi bervariasi, berkisar 20-30 sentimeter. Petugas pun ikut membantu pengendara pada ruas jalan yang terendam banjir.

Berdasarkan data sementara, jumlah warga yang terdampak banjir sebanyak 225 jiwa dengan rincian Desa Sekar Biru (180), Desa Puput (30) dan Desa Sinar Manik (15).

"Peringatan dini untuk waspada ancaman bencana hidrometeorologi," ucap Mikron lagi.

Kepala Desa Sekar Biru, Munarfarzah membenarkan adanya luapan banjir di wilayahnya.

"Hujan ditambah air kiriman dari daerah Suntai dari bukit lewat aliran ke arah Jembatan Salim," ujar dia.

Baca juga: Siaga Suhu Panas, Petugas Patroli di Pantai Bangka Belitung

Badan Meteorologi Klimatologi Geofisika (BMKG) memprediksi sebagian wilayah Kepulauan Bangka Belitung masih berpotensi hujan intensitas sedang hingga lebat disertai petir dan angin kencang.

Secara spesifik wilayah terdampak antara lain, Lubuk Besar, Jebus, Kelapa, Pangkalanbaru, Mendobarat, Merawang, Girimaya dan Gabek Pangkalpinang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ibu Siswa SMP yang Tewas di Sungai Padang: Anak Saya Disiksa Bukan Terjun dari Jembatan

Ibu Siswa SMP yang Tewas di Sungai Padang: Anak Saya Disiksa Bukan Terjun dari Jembatan

Regional
15 ABK Asal Merauke yang Ditahan di Australia Mengaku Tak Sengaja Melintasi Batas Negara

15 ABK Asal Merauke yang Ditahan di Australia Mengaku Tak Sengaja Melintasi Batas Negara

Regional
Tingkatkan Layanan Kesehatan, Bupati Ipuk Tambah 26 Kendaraan Operasional untuk 13 Puskesmas

Tingkatkan Layanan Kesehatan, Bupati Ipuk Tambah 26 Kendaraan Operasional untuk 13 Puskesmas

Regional
Kanwil Kemenkumham Babel Deportasi 8 WNA

Kanwil Kemenkumham Babel Deportasi 8 WNA

Regional
Rumah di Wonosobo Hangus Terbakar, Awalnya Pemilik Bikin Api untuk Hangatkan Suasana Usai Pengajian

Rumah di Wonosobo Hangus Terbakar, Awalnya Pemilik Bikin Api untuk Hangatkan Suasana Usai Pengajian

Regional
Pengemis di Aceh Kedapatan Kantongi Rp 20 Juta Saat Ditertibkan

Pengemis di Aceh Kedapatan Kantongi Rp 20 Juta Saat Ditertibkan

Regional
95.000 Siswa di Jateng Dipastikan Tak Akan Dapat Kursi SMA/SMK Negeri

95.000 Siswa di Jateng Dipastikan Tak Akan Dapat Kursi SMA/SMK Negeri

Regional
Viral Cerita Istri Kapolsek di Banyuasin 'Ngojek' Demi Hidupi 3 Anaknya karena Suami Menikah Lagi

Viral Cerita Istri Kapolsek di Banyuasin "Ngojek" Demi Hidupi 3 Anaknya karena Suami Menikah Lagi

Regional
Gelar FGD, Pemkab Blora Tawarkan Berbagai Peluang Investasi 

Gelar FGD, Pemkab Blora Tawarkan Berbagai Peluang Investasi 

Regional
Pematangsiantar Jadi Tujuan Site Visit Proyek Investasi Strategis, Walkot Susanti: Suatu Kehormatan bagi Kami

Pematangsiantar Jadi Tujuan Site Visit Proyek Investasi Strategis, Walkot Susanti: Suatu Kehormatan bagi Kami

Regional
Krisis Air Bersih, 435 Hotel di Gili Trawangan Terancam Menolak Tamu dan Sejumlah Hotel Tutup  Sementara

Krisis Air Bersih, 435 Hotel di Gili Trawangan Terancam Menolak Tamu dan Sejumlah Hotel Tutup Sementara

Regional
Ulah Residivis, Memantau 2 Hari Sebelum Bobol Rumah Kontrakan

Ulah Residivis, Memantau 2 Hari Sebelum Bobol Rumah Kontrakan

Regional
Tiga Pulau di Provinsi NTT Memiliki Kandungan Uranium

Tiga Pulau di Provinsi NTT Memiliki Kandungan Uranium

Regional
Anggaran Inpres Jalan Daerah Kalbar Belum Cair, Komisi V DPR Undang Kementerian PUPR Rapat

Anggaran Inpres Jalan Daerah Kalbar Belum Cair, Komisi V DPR Undang Kementerian PUPR Rapat

Regional
Kasus Dugaan Korupsi RSUD Sumbawa Jilid II Naik Penyidikan, Ada Potensi Tersangka Lebih dari Satu

Kasus Dugaan Korupsi RSUD Sumbawa Jilid II Naik Penyidikan, Ada Potensi Tersangka Lebih dari Satu

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com