Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Polda Jateng Siapkan Skema "One Way" Saat Arus Mudik-Balik Lebaran, Ini Jadwalnya

Kompas.com - 20/03/2024, 16:08 WIB
Egadia Birru,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

MAGELANG, KOMPAS.com – Direktorat Lalu Lintas Polda Jawa Tengah menyiapkan skema satu jalur (one way) di jalan tol selama arus mudik dan balik Lebaran 2024.

Direktur Lalu Lintas Polda Jateng, Kombes Sonny Irawan mengatakan, skema one way untuk arus mudik berlaku mulai 5-9 April 2024.

Baca juga: Sambut Lebaran, BI Bangka Belitung Siapkan Uang Baru Rp 1,6 Triliun

Sedangkan, untuk arus balik berlaku pada 12-16 April 2024.

“Teknis (one way) akan kami sampaikan (melalui) rilis,” ujarnya di Polresta Magelang, Rabu (20/3/2024).

Sonny menyampaikan, pada momentum arus mudik dan balik kendaraan sumbu tiga dilarang melintas di jalan tol.

Larangan ini berdasarkan surat keputusan bersama Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan, dan Polri.

“Yang boleh (melintas di jalan tol) kendaraan membawa BBM, sembako. Tapi, itu harus dilengkapi dengan surat (izin),” jelasnya.

Polda Jateng memprediksi sebanyak 201.000 kendaraan masuk ke wilayahnya pada masa libur Lebaran 2024. Angka tersebut lebih tinggi 4 persen dibanding jumlah kendaraan pada Lebaran tahun lalu sebanyak 130.000 unit.

Terpisah, Kapolda Jateng, Irjen Ahmad Luthfi menyatakan, telah menyiapkan sejumlah upaya untuk menekan risiko kepadatan arus yang berpotensi terjadi seiring dengan peningkatan jumlah kendaraan.

“Kami siapkan tim urai. Kalau terjadi bottleneck di rest area, kami sediakan pos tinjau. Termasuk, melakukan pemantauan di wilayah yang menjadi strong point kemacetan dengan ETLE drone,” paparnya, Rabu (6/3/2024).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Cerita Nenek Hasinah, Guru Ngaji yang Kumpulkan Uang di Bawah Bantal untuk Naik Haji

Cerita Nenek Hasinah, Guru Ngaji yang Kumpulkan Uang di Bawah Bantal untuk Naik Haji

Regional
Polisi Serahkan Anggota KKB Pimpinan Egianus Kogoya ke Jaksa

Polisi Serahkan Anggota KKB Pimpinan Egianus Kogoya ke Jaksa

Regional
Ragu Maju di Pilkada Banten 2024, Wahidin Halim Takut 'Jebakan Batman'

Ragu Maju di Pilkada Banten 2024, Wahidin Halim Takut "Jebakan Batman"

Regional
Uji Coba BRT Trans Banten Mulai Juni, Penumpang Digratiskan 7 Bulan

Uji Coba BRT Trans Banten Mulai Juni, Penumpang Digratiskan 7 Bulan

Regional
Kandang Ternak di Ambarawa Terbakar, 7.000 Anak Ayam Hangus Dilalap Api

Kandang Ternak di Ambarawa Terbakar, 7.000 Anak Ayam Hangus Dilalap Api

Regional
Dua Pengamen Tewas Usai Duel Maut di Prambanan, Polisi Kejar Terduga Pelaku

Dua Pengamen Tewas Usai Duel Maut di Prambanan, Polisi Kejar Terduga Pelaku

Regional
Viral, Istri Cekik Suami di Temanggung, Begini Cerita Warga

Viral, Istri Cekik Suami di Temanggung, Begini Cerita Warga

Regional
Pelaku UMKM Dompet Tenun Badui Kewalahan Layani Pelanggan

Pelaku UMKM Dompet Tenun Badui Kewalahan Layani Pelanggan

Regional
Mengintip Rumah Adaptif untuk Atasi Persoalan Banjir Rob Demak

Mengintip Rumah Adaptif untuk Atasi Persoalan Banjir Rob Demak

Regional
Duduk Perkara Hoaks ODGJ 'Dijual' Jadi PSK di Jember, Tetangga Dilaporkan ke Polisi

Duduk Perkara Hoaks ODGJ "Dijual" Jadi PSK di Jember, Tetangga Dilaporkan ke Polisi

Regional
Kritik Uang Kuliah, Mahasiswa Universitas Riau Dilaporkan Rektor ke Polisi

Kritik Uang Kuliah, Mahasiswa Universitas Riau Dilaporkan Rektor ke Polisi

Regional
Tim Penjinak Bom Brimob Sterilisasi Bandara dan Hotel Jelang Penahbisan Uskup Agung Kupang

Tim Penjinak Bom Brimob Sterilisasi Bandara dan Hotel Jelang Penahbisan Uskup Agung Kupang

Regional
Kejari Jayapura Eksekusi 4 Pelanggar Pemilu

Kejari Jayapura Eksekusi 4 Pelanggar Pemilu

Regional
Kekerasan Seksual Anak di Brebes Meningkat Setiap Tahun, Januari-April 2024 Tercatat 15 Kasus

Kekerasan Seksual Anak di Brebes Meningkat Setiap Tahun, Januari-April 2024 Tercatat 15 Kasus

Regional
Mayat Pria Tanpa Identitas yang Ditemukan di Hutan Kateri Dikenali Keluarga

Mayat Pria Tanpa Identitas yang Ditemukan di Hutan Kateri Dikenali Keluarga

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com