Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

1.000 Lampion Terangi Perayaan Imlek di Kelenteng Dewi Kwan Im Palembang

Kompas.com - 09/02/2024, 15:47 WIB
Aji YK Putra,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

PALEMBANG, KOMPAS.com - Suasana perayaan Imlek di Palembang, Sumatera Selatan, yang jatuh pada Sabtu (10/2/2024) mulai terasa.

Para warga Tionghoa pun mulai disibukkan untuk memasang lampion hingga membersihkan patung dewa sebelum sembahyang dilakukan.

Kegiatan penyambutan kemeriahan Imlek ini pun terlihat di Tri Dharma Chandra Nadi atau Dewi Kwan Im yang terletak di pinggiran Sungai Musi, Kawasan 9/10 Ulu, Palembang.

Di sini, terdapat 1.000 lampion yang telah dipasang untuk menerangi perayaan Imlek.

Baca juga: Muncul 60 Tahun Sekali, Ini Makna Tahun Naga Kayu dalam Perayaan Imlek 2024

Pengurus Kelenteng Dewi Kwan Im Palembang, Tjik Harun, mengatakan, selain memasang lampion, mereka juga melakukan tradisi cuci patung dewa. Pencucian patung ini tak dilakukan sembarangan.

Ada beberapa pekerja khusus yang diperbolehkan untuk mencuci patung. Dalam keyakinan Tionghoa, pencucian patung ini dilakukan saat dewa-dewi pergi ke langit dan diyakini patung tersebut dalam keadaan kosong.

“Barulah dilakukan cuci patung bahkan altar. Sebelum itu kami juga sembahyang dulu malam sebelum mencuci patung. Kami juga tahun ini memasang 1.000 lampion,” kata Harun, Jumat (9/2/2024).

Menurut Harus, setelah patung dicuci seluruh pakaian yang dikenakan di rupang juga ikut diganti. Pergantian itu hanya dilakukan satu kali setahun saat Imlek.

“Patung-patung juga dipoles menggunakan braso dan dibilas air kembang tujuh rupa agar bersih dan wangi. Kalau pencucian hanya satu kali setahun ketika Imlek,” ujarnya.

Baca juga: Dipercaya Bawa Keberuntungan, Ikan Dingkis Tembus Rp 500.000 Per Kg Jelang Imlek di Batam

Di malam perayaan Imlek, Kelenteng Dewi Kwan Im biasanya dipenuhi hingga ribuan etnis Tionghoa untuk melakukan sembahyang. Bahkan, tak sedikit pendatang dari luar Sumsel datang ke sana.

Sebab, Kelenteng Dewi Kwan Im merupakan kelenteng tertua di Palembang karena telah berdiri sejak 1773 pada masa Kesultanan Palembang Darussalam dan Kolonial Belanda.

“Sehingga, banyak orang memilih ke sini karena usia kelenteng yang sudah tua dan penuh sejarah,” ungkapnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Regional
Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Regional
Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Regional
Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Regional
Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Regional
Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Regional
Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Sedang

Regional
Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Banjir dan Longsor Landa Pinrang, Satu Warga Tewas, Sejumlah Rumah Warga Ambruk

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com