Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alasan Cak Imin Bingung saat Ditanya Gibran soal SGIE

Kompas.com - 23/12/2023, 16:44 WIB
Puthut Dwi Putranto Nugroho,
Farid Assifa

Tim Redaksi

KUDUS, KOMPAS.com - Calon wakil presiden nomor urut 1 Muhaimin Iskandar atau Cak Imin menjelaskan pengakuannya yang tidak tahu tentang SGIE yang sempat ditanyakan oleh calon wakil presiden nomor urut 2 dalam Debat Cawapres, Jumat (22/12/2023) malam.

Saat itu Gibran bertanya kepada Cak Imin terkait SGIE tanpa menyebutkan kepanjangannya. Diketahui SGIE adalah singkatan dari State of Global Islamic Economy.

Cak Imin menilai ketidaktahuannya tentang SGIE itu adalah hal yang lumrah lantaran kurang jelasnya penyampaian saat itu.

Baca juga: Cak Imin Janjikan Rp 120 Triliun Dana dari APBN agar UMKM Bisa Naik Kelas

"Ya, biasa yang namanya tanya itu kan ada yang kita tahu dan ada yang harus kita tanya dulu. Wong apa, dia nanya ternyata harusnya berbahasa Inggris diomongkan pakai bahasa Indonesia. Ya, kita nggak paham," kata Cak Imin usai menemui sekitar 1.000 pelaku UMKM di Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, Sabtu (23/12/2023).

Ia mengakui sempat kesulitan menjawab pertanyaan yang diajukan pesaingnya, Gibran Rakabuming Raka, soal kondisi Perekonomian Syariah Global (State of the Global Islamic Economy/SGIE).

Gibran melontarkan pertanyaan itu kepada Muhaimin dalam sesi saling bertanya dalam debat cawapres di Jakarta Convention Centre, Jakarta, Jumat (22/12/2023).

"Ya, namanya istilah itu kan banyak sekali ada yang kita hapal, ada yang kita kebetulan lupa singkatannya," ujar Muhaimin dalam jumpa pers usai debat cawapres.

Dalam debat cawapres, Muhaimin sempat meminta Gibran menjelaskan soal SGIE. Namun, Gibran juga membaca teks tertulis ketika memaparkan kepanjangan SGIE.

Baca juga: Temui Pelaku UMKM di Kudus, Cak Imin Dicurhati Masalah Permodalan

Muhaimin menilai meski sempat kesulitan dia akhirnya bisa menjawab pertanyaan yang diajukan Gibran.

"Tapi ini biasa pertanyaan-pertanyaan yang bisa saja dimunculkan setiap saat. Yang penting kita akhirnya ngerti substansinya dan bisa menjelaskan dengan tekad apa yang sebetulnya dengan kepentingan ekonomi syariah yang menjadi bagian dari kekuatan bangsa kita," ujar Muhaimin.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Mawar Camp Gunung Ungaran di Semarang: Daya Tarik, Aturan, dan Harga Tiket

Regional
Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Tak Hafal Lagu Indonesia Raya Saat Bikin KTP, Gadis di Nunukan Mengaku Dilecehkan ASN Disdukcapil

Regional
Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Sabtu, Wali Kota Semarang Bakal Daftar Pilkada 2024 di DPC PDI-P

Regional
Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Polisi Tangkap Preman yang Acak-acak Salon Kecantikan di Serang Banten

Regional
Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Rumah Pembunuh Pelajar SMK Diserang Puluhan Massa Bersenjata Parang

Regional
Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Maju Bakal Calon Wakil Wali Kota Semarang, Ade Bhakti Mendaftar ke PDI-P

Regional
Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Teka-teki Pria Ditemukan Terikat dan Berlumpur di Semarang, Korban Belum Sadarkan Diri

Regional
Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Menikah Lagi, Pria di Sumsel Luka Bakar Disiram Air Keras oleh Istrinya

Regional
Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Duduk Perkara Rektor Unri Laporkan Mahasiswa yang Kritik Soal UKT

Regional
Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi 'Saling Lempar'

Truk Dipalak Rp 350.000 di Jembatan Jalinteng, Polisi "Saling Lempar"

Regional
9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

9 Orang Daftar Pilkada 2024 di PDIP, Tak ada Nama Wali Kota Semarang

Regional
Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Regional
Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Regional
Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Regional
Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com