Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ana Widyasari, Peraih Medali Emas ASEAN Para Games, Jadi Pembina Upacara Hari Bela Negara di Solo

Kompas.com - 19/12/2023, 10:11 WIB
Labib Zamani,
Teuku Muhammad Valdy Arief

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Ana Widyasari, atlet peraih medali emas cabang olahraga tenis meja ASEAN Para Games 2022, menjadi pembina upacara peringatan Hari Bela Negara ke-75 Tahun 2023 di Halaman Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Selasa (19/12/2023).

Upacara peringatan Hari Bela Negara dimulai sekitar pukul 07.30 WIB dihadiri oleh Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka beserta istri Selvi Ananda, Wakil Wali Kota Teguh Prakosa, Forkompimda, ASN, dan gabungan organisasi wanita.

Semua peserta mengenakan pakaian adat daerah atau nasional dalam rangka menyambut Hari Ibu 2023.

Baca juga: Ucapkan Selamat Hari Bela Negara, Mahfud: Di Sumbar Kelanjutan Republik Ini Ada Lewat PDRI

Sementara Ana sebagai pembina upacara mengenakan pakaian adat Lampung. Dia mengaku grogi saat memimpin upacara peringatan Hari Bela Negara.

"(Rasanya) grogi gitu (memimpin upacara)," kata dia ditemui seusai upacara di Balai Kota Solo, Jawa Tengah, Selasa.

Ana mengatakan, untuk menjadi pembina upacara, dirinya hanya butuh waktu dua hari latihan.

Ana juga mengatakan, menjadi pembina upacara di Balai Kota Solo merupakan pengalaman pertamanya.

"Dua kali (latihan) kemarin sama tadi (sebelum upacara dimulai)," jelas dia.

Baca juga: Gibran Siap Tampil di Debat Cawapres, Emil Dardak: Gibran Selalu Tukar Pikiran dengan Akademisi

Ketua Umum NPC Solo Bangun Sugito mengatakan, penunjukan Ana sebagai pembina upacara atas dasar prestasi yang diraih. Ana berhasil menorehkan prestasi membanggakan bagi Indonesia.

Dia beberapa meraih medali emas dalam ajang ASEAN Paragames. Tidak hanya di Indonesia, tapi juga di ajang ASEAN Paragames di Malaysia, Kamboja, dan lain-lain.

"Penunjukan atas dasar prestasi. Pak Wali meminta untuk Hari Bela Negara dan Hari Ibu meminta NPC mewakili menjadi peserta upacara dan pembina upacara yang meraih prestasi ASEAN Paragames," terang dia.

Gibran menunjuk Ana Widyasari sebagai pembina upacara peringatan Hari Bela Negara sekaligus Hari Ibu karena ingin menonjolkan sosok perempuan hebat di Solo.

"Ini kan Hari Ibu, kita ingin menonjolkan perempuan-perempuan hebat yang ada di Solo," kata Gibran.

Menurut Gibran, keterlibatan perempuan luar biasa di Solo. Mereka turut berperan dalam pengentasan masalah stunting, UMKM, dan lain-lain.

 

Baca juga: Golkar Pastikan Gibran Siap Debat Perdana Cawapres

Karena itu, Gibran ingin dalam upacara peringatan Hari Bela Negara sekaligus peringatan Hari Ibu untuk pembina upacara berasal dari atlet ASEAN Paragames di Solo.

"Hari ini ada atlet tenis meja yang berprestasi peraih medali emas (menjadi pembina upacara)," terangnya.

Selama ini, kata Gibran Pemkot selalu melibatkan pihak luar untuk menjadi pembina upacara peringatan hari-hari tertentu di Balai Kota Solo.

Baca juga: Emil Dardak: Program Makan Siang Gratis Prabowo-Gibran dari PBB

Sebelumnya, Pemkot menunjukkan Ketua Bawaslu Solo Budi Wahyono dalam upacara peringatan HUT ke-52 Korpri dan seorang veteran H Suharno didapuk menjadi inspektur upacara peringatan Hari Pahlawan.

"Irupnya akhir-akhir ini dari luar semua. Dari Bawaslu, Veteran. Ya hari ini dari atlet Paragames peraih medali emas," ujar Gibran.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dipolisikan Rektor Unri karena Kritik UKT, Khariq: Saya Tetap Berjuang meski Dipenjara

Dipolisikan Rektor Unri karena Kritik UKT, Khariq: Saya Tetap Berjuang meski Dipenjara

Regional
Warga Gayamsari Deklarasikan Dukungan Mbak Ita Maju Pilwakot Semarang 2024

Warga Gayamsari Deklarasikan Dukungan Mbak Ita Maju Pilwakot Semarang 2024

Regional
Malam Mencekam di Lombok, 1 Desa Diserang Puluhan Warga dengan Sajam

Malam Mencekam di Lombok, 1 Desa Diserang Puluhan Warga dengan Sajam

Regional
2 Kali Jadi Wakil, Ita Daftar Bakal Calon Wali Kota Semarang lewat PDI-P

2 Kali Jadi Wakil, Ita Daftar Bakal Calon Wali Kota Semarang lewat PDI-P

Regional
Seorang Calon Jemaah Haji Mataram Batal Berangkat karena Hamil 2 Bulan

Seorang Calon Jemaah Haji Mataram Batal Berangkat karena Hamil 2 Bulan

Regional
Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com