Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prabowo Tiba di Sumbar, Langsung Menuju Posko Erupsi Gunung Marapi

Kompas.com - 09/12/2023, 10:54 WIB
Perdana Putra,
David Oliver Purba

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS.com - Calon presiden nomor urut 2 Prabowo Subianto mendarat di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Sumatera Barat, Sabtu (9/12/2023) pagi. Prabowo langsung disambut massa pendukungnya.

Prabowo yang memakai baju coklat, tampak tersenyum lalu melambaikan tangannya ke arah massa pendukung.

Baca juga: Wacana Saling Sanggah Saat Debat Capres Dihapus: Diusulkan TKN Prabowo, Ditolak Kubu Ganjar dan Anies

Kedatangan Prabowo disambut Ketua DPD Gerindra Sumbar Andre Rosiade, Ketua DPD Demokrat Sumbar Mulyadi, dan Ketua DPD Golkar Sumbar Khairunnas.

Baca juga: Prabowo: Yang Nyinyir Program Makan Siang Gratis Sedikit, Orangnya Itu-itu Saja

Tampak juga anggota DPR RI dari Partai Demokrat Darizal Basir dan Jon Kenedy Azis dari Partai Golkar.

Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Sumbar Andre Rosiade mengatakan, Prabowo datang ke Sumbar untuk melakukan sejumlah agenda.

Salah satunya mengunjungi posko erupsi Gunung Marapi.

"Tiba di BIM, beliau langsung ke posko erupsi Gunung Marapi di Agam dengan menggunakan heli," kata Andre kepada wartawan di BIM.

Helikopter akan mendarat di Lapangan Ateh Ngarai Bukittinggi. Sebelumnya, heli direncanakan akan mendarat di sekitar Sungai Puar, Agam.

Setelah kegiatan dari lereng Gunung Marapi, Prabowo akan ke Kota Padang menaiki helikopter dan mendarat di Lapangan Udara (Lanud) Tabing Padang.

Ketua Umum Partai Gerindra ini akan langsung menuju Pasar Raya Padang dan bertemu dengan para pedagang.

Dalam kunjungannya ke Pasar Raya, Prabowo akan ditemani Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dan pengurus partai koalisi lainnya.

Andre yakin Sumbar akan menjadi lumbung suara Prabowo dan calon wakil presiden pendampingnya, Gibran Rakabuming Raka, pada Pemilihan Presiden 2024.

“Sumbar akan tetap menjadi lumbung suara Pak Prabowo. Insya Allah, akan kembali menang di Sumbar untuk ketiga kalinya, karena Pak Prabowo sangat mencintai Sumbar dan sudah menganggap sebagai kampung keduanya,” kata Andre yang juga anggota DPR RI.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Tawuran 2 Kampung di Magelang, Pelaku Kabur, Polisi Amankan 5 Motor

Regional
Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Dua Dekade Diterjang Banjir Rob, Demak Rugi Rp 30 Triliun

Regional
Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Rektor Universitas Riau Cabut Laporan Polisi Mahasiwa yang Kritik UKT

Regional
Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Pembuang Bayi di Semarang Tinggalkan Surat di Ember Laundry, Diduga Kenali Saksi

Regional
Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Pencuri Kain Tenun Adat di NTT Ditembak Polisi Usai 3 Bulan Buron

Regional
Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Duel Maut 2 Residivis di Temanggung, Korban Tewas Kena Tusuk

Regional
Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Tungku Peleburan di Pabrik Logam Lampung Meledak, 3 Pekerja Alami Luka Bakar Serius

Regional
Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Pria Misterius Ditemukan Penuh Lumpur dan Tangan Terikat di Sungai Babon Semarang

Regional
Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Wali Kota Semarang Minta PPKL Bantu Jaga Kebersihan Kawasan Kuliner di Stadion Diponegoro

Regional
Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Korban Tewas Tertimpa Tembok Keliling di Purwokerto Bertambah, Total Jadi 2 Anak

Regional
Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Tingkatkan Pengelolaan Medsos OPD Berkualitas, Pemkab Blora Belajar ke Sumedang dan Pemprov Jabar

Regional
Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Regional
Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Mantan Bos PSIS dan Ketua Citarum Jogging Club Kompak Dukung Mbak Ita Maju di Pilwalkot Semarang 2024

Mantan Bos PSIS dan Ketua Citarum Jogging Club Kompak Dukung Mbak Ita Maju di Pilwalkot Semarang 2024

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com