Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Wakapolda Papua Barat Pimpin Penanaman 3.200 Pohon dalam Program 10 Juta Pohon

Kompas.com - 15/11/2023, 11:17 WIB
Mohamad Adlu Raharusun,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Polda Papua Barat menggelar aksi penanaman pohon yang dicanangkan secara serentak oleh Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo.

Aksi penanaman pohon ini merupakan kegiatan bersama Polri dan Kementrian PMK RI.

Penanaman pohon di Polda Papua Barat dipimpin Wakapolda Brigjen Pol Alfred Papare dihadiri Kasdam Kasuari, Brigjen TNI Yusuf Ragainaga.

Selain itu, ada perwakilan pejabat Pemprov Papua Barat serta Ketua Pengadilan Tinggi Papua Barat di Kawasan Sowi Gunung Manokwari, Sekolah Polisi Negara SPN Polda Papua Barat.

Baca juga: Respons Banjir Bandang Kota Batu, BNPB: Akan Dilakukan Susur Sungai hingga Penanaman Pohon

"Saya yakin kalau ini berhasil akan bermanfaat, saya harap anggota SPN Polda Papua Barat terus menjaga," kata Brigjen Pol Alfred Papare, Rabu (15/11/2023).

Alfred merinci Polda Papua Barat dan jajaranya menanam 3.200 pohon dari 27 jenis pohon.

"Kita melihat sendiri apa akibatnya jika kita tidak merawat alam, menyebabkan longsor, banjir akibat dari pembalakan liar, pembakaran hutan serta kerusakan struktur tanah," tuturnya.

Alfred menyebut aksi penanaman pohon ini diinisiasi Kapolri sebagai langkah mitigasi antisipasi bencana El Nino.

"Hal ini tidak hanya sebatas seremoni saja tetapi upaya kita bersama menjaga kelestarian lingkungan sebagai bentuk tanggung jawab bersama," jelasnya.

Dari jumlah 3.200 pohon itu dibagi sehingga Polda menanam 450 pohon, Polresta Sorong Kota 100, Polres Manokwari Selatan 100, Polres Teluk Bintuni 1.500, Polres Kaimana 100, Polres Pegunungan Arfak 100.

Kemudian Polres Raja Ampat 100, Polres Fakfak 100, Polres Teluk Wondama 100, Polres Kabupaten Sorong 110, Polres Maybrat 100 dan Polres Tambrauw 130, Polres Sorong Selatan 110.

Baca juga: Penanaman Pohon Ketapang Kencana di Cipinang, Heru Budi Sebut Bisa Turunkan Suhu

"Dari 27 jenis pohon ini ditanam di 15 titik," katanya.

27 jenis pohon yang ditanam ini terdiri dari pohon almon (70), cemara 30, damar 13, mahoni 15, tanjung 12, palem 15, kayu besi 30, agatis 30, pinang 30, aliandra 30, kayu cina 30, matoa 280, kelengkeng 25, grenbesi 40, anggur 20, mangga 250, akasia 20, mangrove 1.600, bintagor 100, pucuk merah 140, rambutan 240, jambu biji 60, jeruk 20, pala 20, merpabu 25, durian 28 serta kelapa 40.

Kapolres Kaimana Gadung Kurniawan memimpin penanaman 100 pohon Bintagor di depan Mako Polres Kaimana.

Penanaman serentak di Polres Kaimana melibatkan stekholder daerah itu.

"Kegiatan penanaman pohon tersebut tidak hanya dilaksanakan Polda Papua Barat dan jajaran secara serentak, namun dilaksanakan juga oleh Mabes Polri yang dipimpin langsung oleh Kapolri dan polda serta polres se indonesia," kata Kapolres AKBP Gadug Kurniawan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Eks Komisioner KPU Batal Daftar Calon Independen Pilkada Magelang

Eks Komisioner KPU Batal Daftar Calon Independen Pilkada Magelang

Regional
Komplotan Maling Minimarket di Semarang Masih Bocah, Kasus Berujung Damai

Komplotan Maling Minimarket di Semarang Masih Bocah, Kasus Berujung Damai

Regional
Terlindas Mobil Pemadam, Petugas Damkar di Tegal Kritis

Terlindas Mobil Pemadam, Petugas Damkar di Tegal Kritis

Regional
Calon Perseorangan Serahkan Bukti Dukungan untuk Pilkada Pandeglang dan Tangerang

Calon Perseorangan Serahkan Bukti Dukungan untuk Pilkada Pandeglang dan Tangerang

Regional
Cerita Siswa SMA di Ende Tiap Hari Belajar Tanpa Meja

Cerita Siswa SMA di Ende Tiap Hari Belajar Tanpa Meja

Regional
Siswa SMA Tewas Tenggelam di Kolam Renang Wisata TTU, Sempat Minta Direkam

Siswa SMA Tewas Tenggelam di Kolam Renang Wisata TTU, Sempat Minta Direkam

Regional
Duka Korban Bencana Banjir Lahar Dingin di Sumbar: Ibu Saya Tak Bisa Diselamatkan...

Duka Korban Bencana Banjir Lahar Dingin di Sumbar: Ibu Saya Tak Bisa Diselamatkan...

Regional
Korban Banjir Sumbar Terseret Air 72 Km, dari Padang Panjang sampai Padang

Korban Banjir Sumbar Terseret Air 72 Km, dari Padang Panjang sampai Padang

Regional
Dimediasi di Polda Riau, Rektor Unri Berdamai dengan Mahasiswa yang Dilaporkan

Dimediasi di Polda Riau, Rektor Unri Berdamai dengan Mahasiswa yang Dilaporkan

Regional
Dapat Restu Ketum PKB, Gus Yusuf Dipastikan Maju Pilkada Jateng

Dapat Restu Ketum PKB, Gus Yusuf Dipastikan Maju Pilkada Jateng

Regional
Ketahuan Curi Motor, Maling Ini Dihajar Warga Saat Sembunyi di Sawah

Ketahuan Curi Motor, Maling Ini Dihajar Warga Saat Sembunyi di Sawah

Regional
Bunuh Badak dan Jual Culanya, Warga Pandeglang Dituntut 5 Tahun Penjara

Bunuh Badak dan Jual Culanya, Warga Pandeglang Dituntut 5 Tahun Penjara

Regional
Banjir Rob Demak Meninggi Lagi, 4 Akses Jalan di Pedukuhan Terputus

Banjir Rob Demak Meninggi Lagi, 4 Akses Jalan di Pedukuhan Terputus

Regional
Kenang Peran Jenderal Gatot Soebroto, Perjalanan Biksu Thudong 2024 Dimulai dari Semarang

Kenang Peran Jenderal Gatot Soebroto, Perjalanan Biksu Thudong 2024 Dimulai dari Semarang

Regional
Mengintip Teror Pelemparan Batu Argo Muria di Semarang...

Mengintip Teror Pelemparan Batu Argo Muria di Semarang...

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com