Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Terjebak Jaring Nelayan hingga Terdampar, Hiu Paus Dua Ton Mati di Perairan Jepara

Kompas.com - 06/10/2023, 18:36 WIB
Puthut Dwi Putranto Nugroho,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

JEPARA, KOMPAS.com - Hiu paus (Rhincodon typus) sepanjang 6 meter dengan berat sekitar 2 ton mati terdampar di perairan Pantai Beringin, Desa Bumiharjo, Kecamatan Keling, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah.

Direktur Kepolisian Perairan dan Udara (Dirpolairud) Polda Jateng Kombes Hariadi, mengatakan, sebelumnya, hiu pemangsa plankton yang dikenal hiu tutul atau cucut geger lintang tersebut secara tak sengaja tersangkut jaring kapal nelayan yang melaut pada Rabu (4/10/2023) dini hari.

Saat itu, posisi hiu paus terjebak jaring di kedalaman 18 meter, berjarak sekitar 6 mil dari bibir Pantai Beringin.

"Karena kondisi cuaca di laut buruk, angin kencang dan berombak, nelayan kesulitan untuk melakukan penanganan di lokasi, kemudian dibantu kapal lain diputuskan untuk menarik hiu paus tersebut ke tepi di mana biasanya tempat kapal berlabuh," terang Hariadi, saat dihubungi melalui ponsel, Jumat (6/10/2023).

Baca juga: Wisatawan Ngamuk Kehabisan Tiket ke Karimunjawa, Bupati Jepara Sidak dan ASDP Buka Suara

Setelah dievakuasi ke tepi pantai dengan membongkar jaring, pada pagi pukul 08.00 nelayan justru kesulitan melepaskan spesies ikan terbesar itu kembali ke tengah laut lantaran air surut akibat pendangkalan.

Hiu paus yang dilindungi itu akhirnya dibiarkan sementara di muara Pantai Beringin sembari menunggu air laut pasang.

Kasus penemuan hiu paus tersebut kemudian dilaporkan ke Perangkat Desa Bumiharjo hingga diteruskan ke pemangku kepentingan lainnya.

Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) Jateng lantas memberikan arahan supaya hiu paus diberikan selimut basah dengan sesekali disiram air untuk mencegah kekeringan atau posisi insang tetap basah.

Namun, karena cuaca panas, kondisi hiu paus berangsur lemas.

Perwakilan Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP), BKSDA Jateng, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jepara, Satpolair Polres Jepara dan Kodim 0719/Jepara selanjutnya diterjunkan untuk menindaklanjuti.

Baca juga: Sebelum Ditangkap, Siswa yang Bacok Gurunya di Demak Sempat Sembunyi di Rumah Kosong Grobogan

"Malam ketika di lokasi hiu paus sudah tidak ada pergerakan dan dinyatakan kondisinya sudah mati oleh KKP," kata Hariadi.

Keesokan harinya pada Kamis (5/10/2023) siang, hiu paus yang belum sempat dipastikan jenis kelaminnya tersebut dikubur tak jauh dari bibir Pantai Beringin.

Petugas KKP juga melakukan pengukuran morfometrik pada bangkai hiu paus.

"Hiu paus kemudian ditarik dari air dengan bantuan relawan dari Offroad Jepara 4WD. Penguburan secara manual," pungkas Hariadi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Regional
Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Regional
Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Regional
Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Regional
Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Regional
Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Regional
Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Regional
Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Hejo Forest di Bandung: Daya Tarik, Biaya, dan Rute

Regional
Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Kronologi Pria di Majalengka Bakar Rumah dan Mobil Mantan Istri Lantaran Ditolak Rujuk

Regional
Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Terima Laporan Rektor Universitas Riau ke Mahasiswanya, Polda: Kami Coba Mediasi

Regional
Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Maju Pilkada 2024, Anak Mantan Bupati Brebes Ikut Penjaringan 3 Parpol Sekaligus

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com