Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pembunuhan di Cilacap, Pelaku Datangi Lagi TKP untuk Buang Jasad Korban ke "Septic Tank"

Kompas.com - 15/09/2023, 15:03 WIB
Reza Kurnia Darmawan

Editor

KOMPAS.com - Kasus pembunuhan terjadi di Desa Sidaurip, Kecamatan Gandrungmangu, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah.

Seorang perempuan berinisial IM (33) tewas di tangan tetangganya, AS (31).

Tak hanya membunuh korban, pria yang berprofesi sebagai juru parkir ini juga merampok, memerkosa, lalu membuang jasad IM ke septic tank yang berjarak sekitar 50 meter dari rumah korban.

Kepala Kepolisian Resor Kota (Kapolresta) Banyumas Kombes Fannky Ani Sugiharto mengatakan, pada Minggu (11/9/2023) dini hari, AS mendatangi rumah IM untuk mencuri.

Lantaran tepergok oleh korban, AS lantas menganiaya perempuan tunawicara itu hingga tubuh korban lemas. Pelaku lalu merampok barang-barang korban, yakni sebuah ponsel, uang Rp 250.000, dan perhiasan.

Baca juga: Motif Tukang Parkir Habisi Perempuan Tunawicara yang Mayatnya Ditemukan di Septic Tank, Tepergok Mencuri


Ia kemudian memerkosa korban. Saat itu, IM tersadar dan mencoba memberontak. Namun, pelaku kembali menganiaya korban. Pelaku juga melukai korban memakai golok.

Sesudahnya, AS meninggalkan tempat kejadian perkara (TKP).

Akan tetapi, keesokan harinya atau pada Senin (12/9/2023), AS kembali mendatangi TKP. Ia lalu membopong tubuh korban dan membuangnya ke septic tank yang berada sekitar 50 meter dari rumah IM.

Pada Rabu (13/9/2023) dini hari, tetangga menemukan jasad IM di dalam septic tank.

Baca juga: Geger Penemuan Mayat Perempuan Tanpa Busana Asal Cilacap di Septic Tank

Halaman:


Terkini Lainnya

Warga OKU Diminta Waspadai Bencana Longsor

Warga OKU Diminta Waspadai Bencana Longsor

Regional
Digigit Anjing, 2 Warga Sikka Dilarikan ke Larantuka karena Kosongnya Vaksin Antirabies

Digigit Anjing, 2 Warga Sikka Dilarikan ke Larantuka karena Kosongnya Vaksin Antirabies

Regional
Preman Pemalak Sopir Truk di Lampung Ditangkap, Korban Diadang dan Dianiaya

Preman Pemalak Sopir Truk di Lampung Ditangkap, Korban Diadang dan Dianiaya

Regional
Cemburu Buta, Suami di Semarang Aniaya Istri hingga Patah Rahang

Cemburu Buta, Suami di Semarang Aniaya Istri hingga Patah Rahang

Regional
Ketua MUI Salatiga Daftar Bakal Calon Wakil Wali Kota, Kyai dan Masyayikh NU Sampaikan Penolakan

Ketua MUI Salatiga Daftar Bakal Calon Wakil Wali Kota, Kyai dan Masyayikh NU Sampaikan Penolakan

Regional
Tak Hadir Saat Ujian Sekolah, Siswi di Wonogiri Ditemukan Tewas dalam Kondisi Hamil

Tak Hadir Saat Ujian Sekolah, Siswi di Wonogiri Ditemukan Tewas dalam Kondisi Hamil

Regional
Sebut Ingin Lanjutkan Pembangunan, Inkumben Bupati Demak Daftar di 3 Parpol Ini

Sebut Ingin Lanjutkan Pembangunan, Inkumben Bupati Demak Daftar di 3 Parpol Ini

Regional
Banjir Mahakam Ulu Telan Korban, Warga Tenggelam saat Berenang Pakai Jeriken

Banjir Mahakam Ulu Telan Korban, Warga Tenggelam saat Berenang Pakai Jeriken

Regional
Kondisi Terkini Bencana Banjir Bandang di Sumbar, 14 Warga Hilang dan Penjelasan BMKG

Kondisi Terkini Bencana Banjir Bandang di Sumbar, 14 Warga Hilang dan Penjelasan BMKG

Regional
4 Orang Daftar Penjaringan Cabub-Cawabup Sukoharjo di PDI-P, Salah Satunya Kades

4 Orang Daftar Penjaringan Cabub-Cawabup Sukoharjo di PDI-P, Salah Satunya Kades

Regional
Ganja Jadi Bumbu Makanan, BNNP Aceh Inspeksi Usaha Kuliner

Ganja Jadi Bumbu Makanan, BNNP Aceh Inspeksi Usaha Kuliner

Regional
Cuma Unggah 7 KTP, Paslon Perseorangan Pangkalpinang Gagal

Cuma Unggah 7 KTP, Paslon Perseorangan Pangkalpinang Gagal

Regional
Keributan di Dekat Pasar Rejowinangun Magelang, Dipicu Balas Dendam

Keributan di Dekat Pasar Rejowinangun Magelang, Dipicu Balas Dendam

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Jumat 17 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Pramuka Pasaman Barat Bantu Korban Bencana Banjir Lahar Gunung Marapi

Pramuka Pasaman Barat Bantu Korban Bencana Banjir Lahar Gunung Marapi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com