Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kapal Yacht Eagle Wings Alami Kebocoran, 7 WNA Penumpang Nyaris Tenggelam di Anambas

Kompas.com - 31/07/2023, 07:59 WIB
Hadi Maulana,
Gloria Setyvani Putri

Tim Redaksi

ANAMBAS, KOMPAS.com – Tim SAR gabungan berhasil mengevakuasi tujuh orang warga negara asing (WNA) asal Singapura, Malaysia, dan Perancis yang merupakan penumpang kapal Yacht Eagle Wings.

Sebelumnya, kapal yacht tersebut mengalami kebocoran di perairan Pulau Mentayu, Kabupaten Kepulauan Anambas, Kepulauan Riau (Kepri).

“Alhamdulillah ketujuhnya berhasil kami evakuasi dengan selamat,” kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (KPP) Kabupaten Natuna Abdul Rahman melalui pesan WhatsApp, Minggu (30/7/2023) malam.

Baca juga: Perahu Terbalik di Sungai Bengawan Solo Lamongan, 3 Siswa SMA Diduga Hilang Tenggelam

Rahman mengatakan, ketujuh wisatawan mancanegara (wisman) tersebut dievakuasi melalui pelabuhan Pemda Tarempa KKA.

Pihaknya pertama kali mendapat informasi soal kapal yacht nyari tenggelam dari personel Basarnas di Anambas.

Dari informasi tersebut, tim gabungan langsung menuju ke lokasi kejadian dan menyerahkan satu unit Water Pump.

Setelah menyerahkan alat tersebut, tim SAR gabungan kemudian berkomunikasi dengan pihak ABK Yacht Eagle Wings dan didapat informasi sebanyak tujuh orang penumpang telah dievakuasi oleh kelompok Nelayan Desa Kiabu, Anambas, menuju Pelabuhan Pemda Tarempa Anambas.

“Sementara yang bertahan di yacht ada empat orang untuk memperbaiki kerusakan penyebab kebocoran kapal,” terang Rahman.

Sementara penyebab kebocoran diduga terletak pada kerusakan unit pompa air pendingin mesin pada kapal.

Setelah kapal mendapat penanganan lebih lanjut oleh para ABK dengan bantuan Water Pump yang dibawa dari Tarempa, akhirnya kondisi kapal terus stabil.

“Terima kasih atas peran serta Masyarakat Nelayan Kiabu khususnya, dan seluruh unsur Tim SAR Gabungan meliputi TNI, Polri, dan pihak Imigrasi, yang terpenting adalah seluruh penumpang dapat tertolong dan kondisinya selamat dan sehat. Kami berterima kasih dan mengapresiasi dukungan dan kerjasama yang telah terjalin,” papar Rahman.

Baca juga: Kapal yang Tenggelam di Buton Tengah Bawa 69 Orang, padahal Cuma Bisa Angkut 20 Penumpang

Untuk diketahui, Yacht Eagle Wings berbendera Malaysia ini menempuh pelayaran dari Nongsa, Batam, menuju Anambas, Kepri.

Kapal tersebut membawa tujuh penumpang WNA dan empat orang ABK, yakni Iman bin Mohala (Singapura), Muhammad Syahrom bin Mansor (Singapura), Phan Jia Xuan Gladys (Singapura), dan Muhammad Firly bin Abdullah (Singapura).

Sementara untuk ketujuh penumpang Chow Henry Joseph (63, laki-laki (Singapura); Tupaz Grace Angela (59), perempuan (Singapura); Lia Ara Colette Mace (18), perempuan (Singapura); Hong Aun Zhing (32), laki-laki (Malaysia), Zoe Ara Nikky Mace (7), perempuan (Singapura); Erwan Jean Jacques Mace (50) laki-laki (Perancis), dan Joseph Sara Keshia (35), perempuan (Singapura).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Soal Dugaan Pungli Rekrutmen Karyawan Satpol PP, Bupati Kebumen: Ditaksir Mencapai Rp 70 Juta

Soal Dugaan Pungli Rekrutmen Karyawan Satpol PP, Bupati Kebumen: Ditaksir Mencapai Rp 70 Juta

Regional
Menko Polhukam Pastikan Upaya Pembebasan Pilot Susi Air Terus Berlanjut

Menko Polhukam Pastikan Upaya Pembebasan Pilot Susi Air Terus Berlanjut

Regional
Yance Rumbino, Pencipta Lagu “Tanah Papua” Tutup Usia

Yance Rumbino, Pencipta Lagu “Tanah Papua” Tutup Usia

Regional
Kisah Pilu Santriwati di Inhil Dianiaya Pengemudi Kapal karena Tolak Diajak Berhubungan Badan

Kisah Pilu Santriwati di Inhil Dianiaya Pengemudi Kapal karena Tolak Diajak Berhubungan Badan

Regional
Iriana Beli Anting dan Bros Usai Panen Mutiara di Lombok

Iriana Beli Anting dan Bros Usai Panen Mutiara di Lombok

Regional
Mahasiswanya Diduga Plagiat Skripsi, UM Palembang Bentuk Tim Investigasi

Mahasiswanya Diduga Plagiat Skripsi, UM Palembang Bentuk Tim Investigasi

Regional
Sisa Anggaran Pilkada Bangka Belitung Bakal Dibangun Rumah Warga Miskin

Sisa Anggaran Pilkada Bangka Belitung Bakal Dibangun Rumah Warga Miskin

Regional
Iriana Jokowi Lepas 300 Ekor Tukik di Pantai Elak-elak Lombok

Iriana Jokowi Lepas 300 Ekor Tukik di Pantai Elak-elak Lombok

Regional
Tolak RUU Penyiaran, Jurnalis di Semarang Ramai-ramai 'Gembok' Kantor DPRD Jawa Tengah dan Taburkan Mawar

Tolak RUU Penyiaran, Jurnalis di Semarang Ramai-ramai 'Gembok' Kantor DPRD Jawa Tengah dan Taburkan Mawar

Regional
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Lagi Malam Ini, Status Waspada

Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Lagi Malam Ini, Status Waspada

Regional
Semua Rencana Telah Dijalankan, Pemkab Blora Optimistis Prevalensi Stunting Jadi 14 Persen pada 2024

Semua Rencana Telah Dijalankan, Pemkab Blora Optimistis Prevalensi Stunting Jadi 14 Persen pada 2024

Regional
Dalam 19 Hari, 199 Tersangka Narkoba di Jambi Ditangkap, 3 Masih Remaja

Dalam 19 Hari, 199 Tersangka Narkoba di Jambi Ditangkap, 3 Masih Remaja

Regional
Tunggakan Pajak Centre Point Rp 107 Miliar Ternyata Dibayar PT KAI

Tunggakan Pajak Centre Point Rp 107 Miliar Ternyata Dibayar PT KAI

Regional
Penyebab Ketua Bawaslu Banyumas Mundur dari Proses Pencalonan di Pilkada 2024

Penyebab Ketua Bawaslu Banyumas Mundur dari Proses Pencalonan di Pilkada 2024

Regional
Oknum Perwira dan Bintara Polisi Didakwa Pakai Sabu di Rumah Dinas

Oknum Perwira dan Bintara Polisi Didakwa Pakai Sabu di Rumah Dinas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com