Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepekan Hilang Saat Pergi ke Kebun, Lansia di Ambon Ditemukan Tewas

Kompas.com - 04/06/2023, 18:45 WIB
Rahmat Rahman Patty,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

AMBON, KOMPAS.com- Seorang perempuan lanjut usia asal Desa Passo, Kecamatan Baguala, Kota Ambon, Maluku ditemukan tewas di hutan, Minggu (4/6/2023).

Korban yang diketahui bernama Helmina Timisela (75) ini ditemukan setelah tim SAR bersama pihak keluarga melakukan penyisiran di kawasan hutan Negeri Lama, Ambon.

Baca juga: Tarif Sewa Skuter dan Kursi Roda bagi Jemaah Haji Lansia di Masjidil Haram

Kepala Kantor Basarnas Ambon Mustari mengatakan korban telah dinyatakan hilang sepekan lalu saat pergi ke kebun miliknya pada 28 Mei 2023.

Saat itu kata Mustari korban pergi ke kebun sambil diantar oleh seorang tukang ojek. Namun setelah itu korban tak juga kembali ke rumah.

“Jadi kejadian bermula pada tanggal 28 Mei sekitar pukul 18.00 WIT korban ke kebun menggunakan ojek tanpa sepengatahuan orang rumah. Hingga malam hari korban tak kunjung kembali,” katanya kepada wartawan, Minggu malam.

Baca juga: Kereta Kelinci Terguling di Klaten, Ibu-ibu Lansia Retak Tulang

Pihak keluarga yang mendapat informasi dari tukang ojek yang mengantar korban langsung melakukan upaya pencarian, namun korban tidak juga ditemukan.

“Pencarian dilakukan oleh keluarga dan masyarakat sekitar sampai beberapa hari, namun keluarga tak kunjung menemukan tanda-tanda keberadaan korban,” katanya.

Menurut Mustari pihaknya baru terlibat dalam proses pencarian korban setelah mendapat laporan dari pihak keluarga pada Minggu siang sekira pukul 11.00 WIT.

Setelah mendapatkan laporan tersebut, tim langsung bergerak untuk melakukan pencarian di hutan dan akhirnya menemukan korban.

“Informasi ini diterima oleh Kantor SAR Ambon siang tadi dan dilaksanakan operasi SAR dan korban berhasil ditemukan, namun dalam kondisi meninggal dunia,” katanya.

Baca juga: Angkot Rombongan Mahasiswa di Ambon Terguling, Ini Daftar Nama Korban

Ia menambahkan tim SAR yang dikerahkan ke lokasi pencarian berhasil menemukan korban setelah menggunakan teknik Esar atau penyapuan.

“Kita dibantu oleh sekitar 15 orang masyarakat, pencarian dilakukan sejauh 3 kilometer arah Utara dari Desa Negeri Lama,” katanya.

Setelah ditemukan, jasad korban langsung dievakuasi Tim SAR menuju rumah duka di kawasan Passo untuk diserahkan kepada pihak keluarga.

“Jasad korban telah diserahkan ke pihak keluarga,” katanya. 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Gelora Tak Ingin PKS Gabung Koalisi Prabowo, Gibran: Keputusannya Tunggu Pak Presiden Terpilih

Regional
Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Sukseskan PON 2024, Pemprov Sumut Manfaatkan TI untuk Pendaftaran hingga Logistik

Regional
2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

2 Caleg PDI-P Magelang Mengundurkan Diri meski Terpilih Pemilu, Siapa Mereka?

Regional
Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Daftar 100 Caleg DPRD Banten Terpilih Hasil Pemilu 2024

Regional
Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Bupati dan Wabup Daftar Pilkada Ogan Ilir 2024 di 7 Partai Politik

Regional
Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Saat Pratama Arhan Kembali Tersenyum Usai Indonesia Ditekuk Uzbekistan...

Regional
Mengenal Tugu Perdamaian Sampit, Lambang Perdamaian setelah Konflik Sampit 2001

Mengenal Tugu Perdamaian Sampit, Lambang Perdamaian setelah Konflik Sampit 2001

Regional
Gibran Mengaku Sudah Persiapkan Berlabuh ke Partai Politik

Gibran Mengaku Sudah Persiapkan Berlabuh ke Partai Politik

Regional
Hadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi DPRD Solo, Gibran: Tak Sabar Terima Banyak Masukan

Hadiri Rapat Pleno Penetapan Kursi DPRD Solo, Gibran: Tak Sabar Terima Banyak Masukan

Regional
Presiden Jokowi Nikmati Singang dan Cumi Sirabage Saat Makan Siang di Sumbawa

Presiden Jokowi Nikmati Singang dan Cumi Sirabage Saat Makan Siang di Sumbawa

Regional
Petuah Jokowi Setelah Presiden-Wakil Presiden Dilantik, Gibran: Langsung Kerja, Kerja

Petuah Jokowi Setelah Presiden-Wakil Presiden Dilantik, Gibran: Langsung Kerja, Kerja

Regional
Curiga Selingkuh dengan Alasan ke Pasar, Suami Bacok Istri di Lampung

Curiga Selingkuh dengan Alasan ke Pasar, Suami Bacok Istri di Lampung

Regional
300 Kg Ganja Disembunyikan di Perbukitan Aceh, 1 Kurir Ditangkap

300 Kg Ganja Disembunyikan di Perbukitan Aceh, 1 Kurir Ditangkap

Regional
Warga Temukan Bayi Dalam Plastik di Rokan Ilir, Diduga Dibuang Orangtuanya

Warga Temukan Bayi Dalam Plastik di Rokan Ilir, Diduga Dibuang Orangtuanya

Regional
Nobar Indonesia Vs Irak di Balai Kota Solo, Gibran: Timnas Menang, Timnas Kalah Pokoknya Sampah Dibawa Pulang

Nobar Indonesia Vs Irak di Balai Kota Solo, Gibran: Timnas Menang, Timnas Kalah Pokoknya Sampah Dibawa Pulang

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com