Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Basarnas Lampung Petakan 12 Titik Rawan Bencana di Jalur Mudik

Kompas.com - 14/04/2023, 21:00 WIB
Tri Purna Jaya,
Reni Susanti

Tim Redaksi

LAMPUNG, KOMPAS.com - Badan SAR Nasional (Basarnas) Lampung menyebut, ada 12 titik rawan bencana di jalur mudik wilayah Provinsi Lampung.

Kepala Basarnas Lampung, Deden Ridwansyah mengatakan, 12 titik itu tersebar di beberapa wilayah Lampung yang menjadi rute mudik.

"Salah satu potensi adalah kecelakaan di wilayah padat pelayaran seperti pelabuhan penyeberangan," kata Deden usai Apel Siaga Khusus Mudik di Kantor Basarnas Lampung, Jumat (14/4/2023) petang.

Baca juga: Basarnas Maumere Siagakan SAR Khusus Jelang Lebaran

Lokasi-lokasi rawan bencana itu di antaranya Selat Sunda dan Perairan Lampung Selatan hingga Teluk Bandar Lampung yang menjadi rute penyeberangan pemudik.

Kemudian jalan lintas barat (Jalinbar) menuju Provinsi Bengkulu yang rawan longsor serta ruas jalan Tol Trans Sumatera.

Menurut Deden, dari hasil koordinasi dengan Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) hingga sebulan ke depan diperkirakan masih terdapat curah hujan dan gelombang tinggi.

Baca juga: Stockpile Batu Bara Sumsel di Lampung, Hanya Beri Pencemaran tapi Nihil Konstribusi

Kondisi ini, sambung Deden, dapat memicu bencana hidrometeorologi seperti banjir, longsor, dan angin kencang.

"Secara umum kondisi geografis Lampung berpotensi atas bencana hidrometeorologi ini," tutur Deden.

Dia melanjutkan, potensi kecelakaan akibat bencana alam ini sebagian besar terjadi di jalur darat. Karena animo masyarakat untuk mudik tahun ini cukup tinggi.

"Kondisi ini bisa menyebabkan kedaruratan luar biasa, yaitu kemacetan ekstrim di ruas jalan, terlebih arus mudik didominasi moda transportasi darat," kata Deden.

Khusus penyeberangan laut, Deden telah menginstruksikan agar kapal penyelamat ditempatkan di pelabuhan penyeberangan.

"Jika terjadi overload muatan harus diingatkan serta memeriksa secara rinci ketersediaan pelampung," kata Deden.

Untuk Operasi Siaga Khusus ini Basarnas Lampung mengerahkan sekitar 300 personel di lokasi-lokasi rawan bencana.

"Operasi Siaga Khusus ini dilakukan selama 20 hari mulai dari 13 April hingga 2 Mei mendatang," kata Deden.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Info Job Fair Pemkot Magelang 2024, Ada 4.000 Lowongan Kerja, Digelar 2 Hari

Info Job Fair Pemkot Magelang 2024, Ada 4.000 Lowongan Kerja, Digelar 2 Hari

Regional
Mantan Sekda Kota Magelang Ambil Formulir Pilkada 2024 di PDI-P

Mantan Sekda Kota Magelang Ambil Formulir Pilkada 2024 di PDI-P

Regional
Tinjau Pasar Mambo Tangerang, Pj Walkot Ajak Pedagang Jaga Kebersihan dan Gunakan Fasilitas Sesuai Fungsinya

Tinjau Pasar Mambo Tangerang, Pj Walkot Ajak Pedagang Jaga Kebersihan dan Gunakan Fasilitas Sesuai Fungsinya

Regional
Petugas Damkar di Tegal Terlindas Mobil Pemadam, Dilarikan ke RS

Petugas Damkar di Tegal Terlindas Mobil Pemadam, Dilarikan ke RS

Regional
Alasan Muda-Tanjung Daftar Bacalon Gubernur dan Wagub Kalbar Jalur Independen

Alasan Muda-Tanjung Daftar Bacalon Gubernur dan Wagub Kalbar Jalur Independen

Regional
Berangkatkan 455 Jemaah Calon Haji Asal Palembang, Pj Agus Fatoni: Titip Doa Agar Sumsel Maju

Berangkatkan 455 Jemaah Calon Haji Asal Palembang, Pj Agus Fatoni: Titip Doa Agar Sumsel Maju

Kilas Daerah
Alasan PKB Usung Eks Wabup Magelang Jadi Calon Bupati 2024

Alasan PKB Usung Eks Wabup Magelang Jadi Calon Bupati 2024

Regional
12 Kios Aksesori Motor di Tegal Ludes Terbakar, Apa Penyebabnya?

12 Kios Aksesori Motor di Tegal Ludes Terbakar, Apa Penyebabnya?

Regional
Gelapkan Uang Perusahaan Rp 2,6 M, 2 Karyawan di Sumbawa Dibekuk Polisi

Gelapkan Uang Perusahaan Rp 2,6 M, 2 Karyawan di Sumbawa Dibekuk Polisi

Regional
Wabup Semarang Basari Daftar Bacalon Bupati Melalui PKB, Ini Perinciannya...

Wabup Semarang Basari Daftar Bacalon Bupati Melalui PKB, Ini Perinciannya...

Regional
Rangkaian Kegiatan Seru Digelar untuk Sambut HUT Ke-78 Provinsi Sumsel

Rangkaian Kegiatan Seru Digelar untuk Sambut HUT Ke-78 Provinsi Sumsel

Regional
Pilkada Sumbar dan Kota Padang Dipastikan Tanpa Calon Independen

Pilkada Sumbar dan Kota Padang Dipastikan Tanpa Calon Independen

Regional
Pemprov Kalbar Larang Sekolah Gelar Acara Perpisahan Mewah, Apa Alasannya?

Pemprov Kalbar Larang Sekolah Gelar Acara Perpisahan Mewah, Apa Alasannya?

Regional
Pilkada Kota Magelang Dipastikan Tanpa Calon Independen

Pilkada Kota Magelang Dipastikan Tanpa Calon Independen

Regional
Hadiri Haul Habib Thoha bin Muhammad bin Yahya, Mbak Ita: Ini Bentuk Penghormatan terhadap Perjuangan Beliau

Hadiri Haul Habib Thoha bin Muhammad bin Yahya, Mbak Ita: Ini Bentuk Penghormatan terhadap Perjuangan Beliau

Kilas Daerah
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com