Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Diduga Melahirkan, Seorang Perempuan Ditemukan Tewas di Kebun Tebu Kediri, Bayinya pun Meninggal

Kompas.com - 02/04/2023, 15:15 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Warga Desa Siman, Kecamatan Kepung, Kabupaten Kediri digegerkan dengan penemuan jasad perempuan di area perkebunan tebu, Rabu (29/3/2023) sore.

Saksi yang mengetahui adalah Daminto (47) warga Dusun Mulyorejo, Desa Kampungbaru Kecamatan Kepung.

Selain mayat perempuan, warga juga menemukan bayi dalam kondisi meninggal di dekat jalan lahir.

Dari hasil penyelidikan polisi, perempuan tersebut adalah RW (28), warga Desa Sukoharjo, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri.

Baca juga: Hari Terakhir Pencarian, Bocah Asal Kediri yang Hilang di Selokan Ditemukan Tewas

"Betul, identitasnya sudah terungkap. Berinisial RW warga Plemahan," kata
Kasatreskrim Polres Kediri, AKP Rizkika Atmadha Putra pada Minggu (2/4/2023).

AKP Rizkika menuturkan, terungkapnya identitas korban membutuhkan waktu beberapa hari lamanya.

Sebelumnya, pihak petugas lapangan sempat menyebar informasi penemuan jasad dalam bentuk flyer pada masyarakat.

Tak hanya itu, penyebaran flyer di media sosial juga digencarkan supaya pihak keluarga korban segera mengetahui.

"Kami sebarkan flyer kepada masyarakat maupun media sosial dengan menyebutkan ciri-ciri, pakaian yang dikenakan hingga postur tubuh korban," ujarnya.

Baca juga: Jual Bubuk Petasan 20 Kg, Remaja Asal Kediri Ditangkap di Ponorogo

Flyer yang disebar tersebut menyebutkan ciri-ciri korban yakni berumur kurang lebih 30 tahun, tinggi badan sekitar 170 sentimeter, rambut ikal panjang sepunggung serta gigi kanan kiri gingsul serta beberapa ciri fisik lai

Korban juga ditemukan dalam keadaan sudah melahirkan tergeletak di kebun tebu mengenakan baju daster warna putih bergaris hitam.

"Flyer itu kami sebarkan kemana-kemana, alhamdulilah membuahkan hasil," beber AKP Rizkika.

AKP Rizkika mengungkapkan, pihak keluarga korban berkoordinasi dengan petugas dan kemudian menuju ke RS Bhayangkara Kediri.

Ketika dicek, ternyata benar bahwa mayat itu adalah RW, warga Desa Sukoharjo, Kecamatan Plemahan, Kabupaten Kediri.

Baca juga: Mayat Perempuan dan Bayi Baru Lahir Tanpa Identitas Ditemukan di Ladang Tebu di Kediri

"Setelah dicek betul yang meninggal itu keluarganya. Selanjutnya, jenazah diserahkan kepada pihak keluarga untuk dimakamkan," ungkap AKP Rizkika.

Ia menyebut pihaknya masih belum bisa memastikan apakah RW adalah korban pembunuhan.

Saat ini pihaknya sedang menunggu hasil otopsii dari pihak RS Bhayangkara Kota Kediri.

"Saat ini kami masih menunggu hasil otopsi dari dokter forensik dan perkembangannya akan kami sampaikan," jelasnya.

Artikel ini telah tayang di TribunJatim.com dengan judul Terungkap Identitas Jasad Perempuan Melahirkan di Kebun Tebu Kediri, Ternyata Warga Plemahan

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com