SIKKA, KOMPAS.com - Tim SAR gabungan menemukan Jibreng (18), korban tenggelam di Air Terjun Aimitat, Desa Urung Pigang, Kecamatan Alok Barat, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur (NTT).
Warga Kelurahan Nangameting, Kecamatan Alok Timur, Kabupaten Sikka itu ditemukan setelah dua petugas SAR menyelam sedalam tiga hingga empat meter.
"Korban berhasil ditemukan dalam kondisi meninggal dunia pada koordinat 8°36'45.52"S - 122° 9'2.58"E tadi pagi, dengan kedalaman tiga sampai empat meter," ujar Kepala Pertolongan dan Pencarian Maumere Mexianus Bekabel dalam keterangannya, Senin (13/2/2023).
Petugas kemudian mengevakuasi korban menuju Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tc Hillers Maumere. Setelah diperiksa, jenazah dibawa ke rumah duka untuk disemayamkan.
Mexianus menyampaikan terima kasih kepada aparat Polres Sikka, Kodim 1603 Sikka, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Dinas Sosial, masyarakat dan keluarga korban yang sudah bejibaku mencari korban.
"Sehubungan dengan telah ditemukannya korban maka pelaksanaan operasi SAR ditutup, semua unsur yang terlibat dikembalikan ke kesatuan masing - masing," katanya.
Sebelumnya, peristiwa itu bermula ketika korban bersama rekan-rekannya hendak mandi di air terjun Aimitat, Minggu (12/2/2023) sekitar pukul 15.35 Wita.
Baca juga: Seorang Pria Tenggelam di Air Terjun Aimitat Sikka, Tim SAR Lakukan Pencarian
Tak lama kemudian korban melompat ke dalam air. Namun korban tidak muncul ke permukaan. Rekan korban yang panik, kemudian melaporkan kepada keluarga dan warga.
Selanjutnya pihak keluarga mendatangi lokasi kejadian dan melaporkan tersebut ke kantor Basarnas Maumere.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.