Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hujan dan Angin Kencang Berpotensi Landa NTT hingga 6 Januari, Ini Penjelasan BMKG

Kompas.com - 04/01/2023, 21:11 WIB
Sigiranus Marutho Bere,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

KUPANG, KOMPAS.com - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan dini cuaca di Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Rabu (4/1/2023).

Kepala BMKG Stasiun Meteorologi El Tari Kupang Agung Sudiono Abadi mengatakan, hujan dengan intensitas sedang hingga lebat disertai angin kencang dan petir berpotensi melanda wilayah NTT mulai 4-6 Januari 2023.

Baca juga: NTT Ingin Pertahankan Zona Hijau PMK, Es Krim Masih Dilarang Masuk

"Untuk hari ini, ada 16 kabupaten dan satu kota yang diguyur hujan lebat disertai angin kencang dan petir," ujar Agung, kepada Kompas.com, Rabu malam.

Agung menambahkan, cuaca yang sama akan terjadi di 15 kabupaten dan satu kota di NTT pada Kamis (5/1/2023). Sementara pada Jumat (6/1/2023), cuaca yang sama berpotensi melanda lima kabupaten.

Sementara itu, kata Agung, angin kencang berpotensi melanda seluruh wilayah NTT selama tiga hari mendatang.

Agung menjelaskan, wilayah NTT berada di periode puncak musim hujan dengan kondisi suhu muka laut yang hangat dan kelembapan udara yang basah di setiap lapisan atmosfer.

Selain itu, terdapat daerah tekanan rendah di bagian barat Australia (Eks Siklon Tropis Ellie), yang berdampak pada peningkatan kecepatan angin di wilayah NTT.

"Adanya gelombang atmosfer Equatorial Rossby dan Kelvin, turut memengaruhi curah hujan dengan intensitas ringan hingga lebat yang bersifat sporadis," ujar Agung.

Terkait kondisi cuaca ekstrem tersebut, BMKG mengimbau masyarakat dan instansi terkait untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap dampak cuaca ekstrem seperti banjir, banjir bandang, dan banjir rob.

Kemudian, tanah longsor, pohon tumbang, kerusakan atap bangunan dan fasilitas umum lainnya.

Baca juga: Status Gunung Api Ile Lewotolok NTT Turun dari Siaga ke Waspada

"Khusus untuk daerah bertopografi curam, bergunung maupun tebing, patut waspada akan potensi longsor saat terjadi hujan dengan durasi panjang," kata Agung.

Dia pun meminta masyarakat dan instansi terkait memantau informasi perkembangan cuaca dari BMKG.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Banjir Kepung Landak Kalbar, 37 Desa Terendam, Ribuan Warga Mengungsi

Banjir Kepung Landak Kalbar, 37 Desa Terendam, Ribuan Warga Mengungsi

Regional
Dusun di 2 Kecamatan Pinggiran Rawa Pening Banjir, Aktivitas Warga Terganggu

Dusun di 2 Kecamatan Pinggiran Rawa Pening Banjir, Aktivitas Warga Terganggu

Regional
Kunjungi Pegi, Sang Ibu: Jika Tidak Melakukan, Jangan Katakan Iya meski Wajahmu sampai Bonyok

Kunjungi Pegi, Sang Ibu: Jika Tidak Melakukan, Jangan Katakan Iya meski Wajahmu sampai Bonyok

Regional
Jelang Penutupan, 21 Orang Daftar Bakal Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo lewat PDI-P

Jelang Penutupan, 21 Orang Daftar Bakal Wali Kota dan Wakil Wali Kota Solo lewat PDI-P

Regional
Pemancing Asal Sekotong yang Tenggelam Ditemukan Meninggal

Pemancing Asal Sekotong yang Tenggelam Ditemukan Meninggal

Regional
Tawuran Pelajar SMP Antarkabupaten Purbalingga-Banyumas Dicegah, Sajam Diamankan

Tawuran Pelajar SMP Antarkabupaten Purbalingga-Banyumas Dicegah, Sajam Diamankan

Regional
Ular Sanca Sepanjang 3 Meter Masuk Rumah Warga, Bersembunyi di Tumpukan Kayu

Ular Sanca Sepanjang 3 Meter Masuk Rumah Warga, Bersembunyi di Tumpukan Kayu

Regional
Remas Payudara Guru, Kepala SD di NTT Dilaporkan ke Polisi

Remas Payudara Guru, Kepala SD di NTT Dilaporkan ke Polisi

Regional
Putus Cinta dan Gagal Nikah, Pria di Kampar Akhiri Hidupnya

Putus Cinta dan Gagal Nikah, Pria di Kampar Akhiri Hidupnya

Regional
Kader Gerindra Banyumas Rachmat Imanda Pastikan Daftar Bakal Calon Bupati

Kader Gerindra Banyumas Rachmat Imanda Pastikan Daftar Bakal Calon Bupati

Regional
Perjuangan Anggota Bawaslu Manokwari Selatan, Jalan Kaki 18 Km dari Distrik Terpencil karena Longsor

Perjuangan Anggota Bawaslu Manokwari Selatan, Jalan Kaki 18 Km dari Distrik Terpencil karena Longsor

Regional
Zet Tadung Allo Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi NTT

Zet Tadung Allo Jabat Kepala Kejaksaan Tinggi NTT

Regional
Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-cita Jadi Polwan

Kisah Bripda Lince Huby, Perempuan Papua yang Wujudkan Cita-cita Jadi Polwan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Jumat 24 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com