Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dampak Cuaca Ekstrem, 1 Hektare Lahan Jagung di Sumbawa Rusak

Kompas.com - 03/01/2023, 13:11 WIB
Susi Gustiana,
Krisiandi

Tim Redaksi

SUMBAWA, KOMPAS.com - Lahan jagung seluas 1 haktre milik Juprianto (42) di kelompok tani (Poktan) Pelita Jaya di kecamatan Moyo Hilir, kabupaten Sumbawa rusak karena hujan deras dan angin kencang pada awal 2023.

Seperti diketahui cuaca ekstrem sepekan ini melanda Kabupaten Sumbawa. Bencana alam angin kencang, hujan deras dan gelombang tinggi di hari Sabtu hingga Senin itu tidak hanya berdampak pada rusaknya atap rumah dan pohon tumbang, dampaknya juga dirasakan petani yang mengalami kerugian cukup besar karena kerusakan lahan.

Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Sumbawa, Ni Wayan Rusmawati yang ditemui Selasa (3/1/2023) membenarkan adanya kerusakan jagung di lahan milik Juprianto tersebut.

Baca juga: Dampak Cuaca Ekstrem di Sumbawa, Pohon Tumbang Sebabkan Arus Utama menuju Bima Sempat Putus

"Umur jagungnya 66 hari. Kerusakannya sedikit-sedikit atau spot-spot tergantung bagian yang tertiup angin kencang. Masih ada yang tidak tertiup angin," kata Wayan akrab pejabat ini disapa.

Wayan mengakui lahan jagung satu hektar milik Juprianto itu tidak bisa diselamatkan lagi.

Ia menjelaskan, untuk tanaman jagung ketika batang sudah patah akibat tertiup angin kencang maka tidak bisa diselamatkan, berbeda dengan padi yang masih bisa diselamatkan dengan mengikat batangnya.

"Karena kerusakan tidak terlalu banyak, kami tidak bisa ajukan bantuan berupa bibit dan lainnya ke pemerintah pusat. Kecuali satu desa atau ribuan hektare yang rusak akibat banjir atau angin kencang baru kita usulkan," sebut Wayan.

Lebih jauh Wayan menuturkan, petani di Sumbawa baru mulai menanam jagung dan padi saat puncak musim hujan di akhir Desember 2022 hingga awal Januari 2023. Ia berharap apa yang dialami Juprianto tidak dialami oleh petani lainnya.

Baca juga: Lindungi Nelayan dari Cuaca Ekstrem, Ganjar Minta Bupati/Wali Kota Buat Edaran Larangan Melaut

Ia memprediksi, Juprianto sudah mulai menanam jagung sejak awal November 2022 karena saat awal Januari jagungnya sudah mulai tinggi.

Saat disinggung mengenai kerusakan jagung ratusan hektare di Kecamatan Lunyuk, Wayan mengaku belum ada laporan dari petani maupun penyuluh di lapangan.

"Belum ada laporannya, kami belum bisa pastikan apakah betul ada kerusakan jagung akibat cuaca ekstrem di kecamatan Lunyuk tersebut atau tidak," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kronologi Siswa SMP Bunuh Bocah 7 Tahun di Sukabumi, Korban Disodomi Dua Kali oleh Pelaku

Kronologi Siswa SMP Bunuh Bocah 7 Tahun di Sukabumi, Korban Disodomi Dua Kali oleh Pelaku

Regional
Ibu Rumah Tangga Pengedar Sabu di Balikpapan Ditangkap, Barang Bukti 33,5 Gram

Ibu Rumah Tangga Pengedar Sabu di Balikpapan Ditangkap, Barang Bukti 33,5 Gram

Regional
Truk Tabrak Truk di Bawen Tewaskan 1 Orang, Warga: Dari Atas Kencang, lalu 'Bres'

Truk Tabrak Truk di Bawen Tewaskan 1 Orang, Warga: Dari Atas Kencang, lalu "Bres"

Regional
Pegawai Ditangkap Kasus Perdagangan Burung, Bea Cukai Kalbagbar: Bukan Penyelundupan

Pegawai Ditangkap Kasus Perdagangan Burung, Bea Cukai Kalbagbar: Bukan Penyelundupan

Regional
Penimbun Solar Subsidi Ditangkap Saat Tidur di Salatiga, Kantongi 19 Nomor Pelat Kendaraan

Penimbun Solar Subsidi Ditangkap Saat Tidur di Salatiga, Kantongi 19 Nomor Pelat Kendaraan

Regional
Wujudkan SDM Unggul, Gubernur Kalteng Sugianto Luncurkan Berbagai Program Pendidikan

Wujudkan SDM Unggul, Gubernur Kalteng Sugianto Luncurkan Berbagai Program Pendidikan

Regional
Terjatuh Saat Jual Babi di Pasar, Seorang Petani di Sikka Meninggal

Terjatuh Saat Jual Babi di Pasar, Seorang Petani di Sikka Meninggal

Regional
Jalan Pantura Demak-Kudus Tersendat Lagi, Polisi Belakukan 'Contraflow'

Jalan Pantura Demak-Kudus Tersendat Lagi, Polisi Belakukan "Contraflow"

Regional
Berencana Kuras Isi Minimarket, Komplotan Bandit sampai Sewa Mobil untuk Kabur

Berencana Kuras Isi Minimarket, Komplotan Bandit sampai Sewa Mobil untuk Kabur

Regional
Istri Mantan Bupati Ikut Ramaikan Bursa Pilkada Banyumas

Istri Mantan Bupati Ikut Ramaikan Bursa Pilkada Banyumas

Regional
Video Viral Pendaki Nyalakan 'Flare' di Gunung Andong, Pengelola Merasa Kecolongan

Video Viral Pendaki Nyalakan "Flare" di Gunung Andong, Pengelola Merasa Kecolongan

Regional
Curhat Anak Korban Pembunuhan yang Mayatnya Disimpan Dalam Koper di Cikarang

Curhat Anak Korban Pembunuhan yang Mayatnya Disimpan Dalam Koper di Cikarang

Regional
Korupsi Modal Bank, Mantan Kepala Bappeda Bireuen Divonis 3 Tahun Penjara

Korupsi Modal Bank, Mantan Kepala Bappeda Bireuen Divonis 3 Tahun Penjara

Regional
Ratusan Polisi Dikerahkan Amankan Krui World Surf 2024

Ratusan Polisi Dikerahkan Amankan Krui World Surf 2024

Regional
Eks Ketua DPRD Kota Semarang Jadi yang Pertama Ambil Formulir Pilkada di PDI-P

Eks Ketua DPRD Kota Semarang Jadi yang Pertama Ambil Formulir Pilkada di PDI-P

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com