Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Tentukan Pilihanmu
0 hari menuju
Pemilu 2024

Jelang Nataru, Pemprov Gorontalo Pastikan Stok Pangan Aman

Kompas.com - 13/12/2022, 09:49 WIB

GORONTALO, KOMPAS.com - Persediaan bahan pangan di Provinsi Gorontalo dipastikan cukup dan aman untuk memenuhi kebutuhan masyarakat menjelang hari raya Natal dan Tahun Baru 2023 (Nataru).

Kepastian ini disampaikan oleh Penjabat Gubernur Gorontalo Hamka Hendra Noer usai meninjau langsung Gudang persediaan di sejumlah perusahaan distributor dan Bulog.

Hamka Noer meninjau persediaan bahan pangan di gudang distributor PT Cipta Langgeng Mitra Sukses, Kota Gorontalo, Senin (12/12/2022). Kehadiran Hamka didampingi Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) Provinsi Gorontalo.

Baca juga: Harga Beras di Kediri Naik, Pemkot Jamin Stok Aman

Hasil kunjungan menemukan sejumlah komoditas pangan di PT Cipta Langgeng Mitra Sukses tersedia, bahkan berlebih atau over stock. Perusahaan itu masih menyimpan 200 ton minyak goreng kemasan. Lalu gula pasir sekitar 500 ton dan terigu 400 ton.

“Hari ini kita meninjau lapangan dalam rangka menghadapi hari raya Natal dan tahun baru. Rupanya stok di lapangan tersedia dengan baik dan distribusi juga berjalan dengan baik. Sebetulnya dari aspek distributor, kita siap menghadapi kebutuhan Natal dan tahun baru,” kata Hamka Noer.

Penumpukan bahan pangan khususnya minyak goreng di sejumlah distributor disebut Hamka sebagai sesuatu yang wajar. Masyarakat punya banyak pilihan salah satunya dengan membeli minyak goreng curah yang disediakan pemerintah melalui PT Bulog Sub Divre Gorontalo.

“Melalui Bulog kita intensif melakukan operasi pasar untuk menjaga kestabilan harga di masyarakat. Sehingga penumpukan ini menjadi konsekuensi bisnis. Pemprov juga sudah menggelar pasar murah di 15 daerah, masyarakat tumpah ruah,” katanya.

Data Dinas Koperasi UMK Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Gorontalo menyebut 11 komoditas pangan warga hingga saat ini dalam status surplus. Beras misalnya, saat ini tersedia 21.473 ton dari taksiran kebutuhan bulanan sebesar 10.865 ton. Gula pasir sebanyak 30.660 ton dari kebutuhan bulanan 1.012 ton.

Minyak goreng, terigu dan cabai rawit masing-masing tersedia sebesar 1.740 ton, 854 ton dan 185 ton dari kebutuhan bulanan masing-masing sebesar 1260 ton, 115ton dan 525 ton.

Bawang merah tersedia 170 ton dari kebutuhan bulanan 41 ton. Bawang putih tersedia 145 ton dari kebutuhan bulanan 32 ton. Kemudian ayam broiler 668 ton dari kebutuhan bulanan 296 ton.

Stok daging sapi sebanyak 304 ton dari kebutuhan bulanan 220 ton. Telur tersedia 916 ton dari kebutuhan bulanan 494 ton. Garam tersedia 308 ton dari kebutuhan bulanan 100 ton.

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+


Rekomendasi untuk anda
27th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Bupati Kebumen Lantik Ratusan Pejabat di Pasar Tradisional, Ini Alasannya

Bupati Kebumen Lantik Ratusan Pejabat di Pasar Tradisional, Ini Alasannya

Regional
Menyambut 23 Juta Pemudik ke Jateng, Pemprov Kebut Perbaikan Jalan, Jembatan Juwana Pati Siap Dilintasi

Menyambut 23 Juta Pemudik ke Jateng, Pemprov Kebut Perbaikan Jalan, Jembatan Juwana Pati Siap Dilintasi

Regional
Ganjar Mulai Garap Kemiskinan Ekstrem yang Tersebar di 17 Kabupaten

Ganjar Mulai Garap Kemiskinan Ekstrem yang Tersebar di 17 Kabupaten

Regional
Puluhan Remaja Perang Petasan di Lampung Dibubarkan Polisi

Puluhan Remaja Perang Petasan di Lampung Dibubarkan Polisi

Regional
Polisi Sita Puluhan Ribu Petasan dan Bahan Peledak Siap Edar di Jawa Tengah

Polisi Sita Puluhan Ribu Petasan dan Bahan Peledak Siap Edar di Jawa Tengah

Regional
Update Covid-19 di Aceh, Sumut, Sumbar, Riau, Kepri, Jambi, dan Bengkulu 27 Maret 2023

Update Covid-19 di Aceh, Sumut, Sumbar, Riau, Kepri, Jambi, dan Bengkulu 27 Maret 2023

Regional
Ketua, Sekretaris dan 4 Anggota KPU Aru Jadi Tersangka Korupsi, Ketua KPU Maluku: Kita Tak Akan Intervensi

Ketua, Sekretaris dan 4 Anggota KPU Aru Jadi Tersangka Korupsi, Ketua KPU Maluku: Kita Tak Akan Intervensi

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kabupaten Karawang Hari Ini, 28 Maret 2023

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kabupaten Karawang Hari Ini, 28 Maret 2023

Regional
Detik-detik Perampok Bersenjata Api di Cilacap Gasak Uang Tunai dan Alat Perekam CCTV

Detik-detik Perampok Bersenjata Api di Cilacap Gasak Uang Tunai dan Alat Perekam CCTV

Regional
Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Sukabumi Hari Ini, 28 Maret 2023

Jadwal Imsak dan Buka Puasa di Kota Sukabumi Hari Ini, 28 Maret 2023

Regional
Tubuh Korban Tewas akibat Ledakan Bahan Petasan di Magelang Ditemukan Tak Utuh

Tubuh Korban Tewas akibat Ledakan Bahan Petasan di Magelang Ditemukan Tak Utuh

Regional
Organisasi Militer dan Semimiliter Bentukan Jepang Saat Menjajah Indonesia

Organisasi Militer dan Semimiliter Bentukan Jepang Saat Menjajah Indonesia

Regional
Bawa Belasan Ribu Petasan, Mobil dari Indramayu Diamankan di Purwokerto

Bawa Belasan Ribu Petasan, Mobil dari Indramayu Diamankan di Purwokerto

Regional
Kisah Kakek Tunanetra di Flores, Hidup Sendiri di Gubuk Reyot dan Minum Air Hujan

Kisah Kakek Tunanetra di Flores, Hidup Sendiri di Gubuk Reyot dan Minum Air Hujan

Regional
Perampok Bersenjata Api Beraksi di Toko Kelontong Cilacap, 2 Orang Alami Luka Tembak

Perampok Bersenjata Api Beraksi di Toko Kelontong Cilacap, 2 Orang Alami Luka Tembak

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke