Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ketua MK Anwar Usman Beri Sambutan kepada Tamu yang Hadir di Pernikahan Kaesang-Erina di Pura Mangkunegaran

Kompas.com - 11/12/2022, 10:36 WIB
Fristin Intan Sulistyowati,
Khairina

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com- Adik ipar Presiden Joko Widodo, Ketua Mahkamah Konstitusi Anwar Usman didampingi Gibran Rakabuming Raka memberikan sambutan mewakili Presiden Jokowi, Minggu (11/12/2022), di Pura Mangkunegaran Solo.

Di hadapan para tamu yang hadir, Anwar menyambut dan menyampaikan terima kasih sekaligus meminta maaf apabila ada yang tidak berkenan.

Baca juga: Saat Mangkunegara X Sematkan Pin Emas Pura Mangkunegaran ke Presiden Jokowi

Berikut sambutan dari Anwar Usman:

"Yang saya muliakan Ananda Kaesang Pangarep yang merupakan putra Joko Widodo dan ibu Iriana Joko Widodo telah melangsungkan akad nikah dan dinyatakan sah sebagai suami istri terhadap seorang wanita bernama Erina Sofia Gudono, putri Profesor Muhammad Yudhoyono almarhum dan ibu Sofiatun Gudono,

Pada pagi hari ini, tentunya keluarga dan lebih khusus Ananda Kaesang dan Ananda Erina mengundang Bapak dan Ibu para hadirin untuk menyaksikan kebahagiaan kedua mempelai dan tentu saja disertai doa semoga kedua Ananda bisa membangun keluarga sakinah mawaddah, warahmah, keluarga yang diselimuti dengan ketentraman penuh cinta penuh kasih sayang.

Oleh karena itu, saya mewakili keluarga kedua mempelai menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya atas kesediaan waktu dari para undangan yang hadirin yang mulia.

Selanjutnya, kami ingin kehadiran Bapak Ibu para undangan pada saat kami menerima kehadiran Bapak Ibu sampai nanti kembali ke rumah masing-masing berharap tidak ada hal-hal mengecewakan. Seperti kata pepatah tiada gading yang tak retak untuk itu keluarga mempelai dari lubuk hati paling dalam menyampaikan permohonan maaf apabila ditemui hal-hal kurang berkenan."

Sebelumnya, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan rombongan pengantin Kaesang Pangarep dengan Erina Gudono disambut KGPAA Mangkunegara X, GPH Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo itu.

Tiba di Pura Mangkunegaran, Gusti Bhre menyematkan pin emas Istana Pura Mangkunegaran, kumudawati, kepada Presiden Joko Widodo.

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Regional
Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Regional
Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Maju Pilkada Banten 2024, Arief R Wismansyah Ikut Penjaringan 3 Partai

Regional
Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Bocah Penjual Kue yang Tewas Kecelakaan di Pontianak Dikenal Gigih, Emoh Pulang Sebelum Dagangan Habis

Regional
Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Soal Pengangguran, Pj Gubernur Sebut Banten Jadi Tujuan Mencari Pekerjaan

Regional
Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Naskah Kuno Banyuwangi Diusung Perpusnas Masuk ke Ingatan Kolektif Nasional 2024

Kilas Daerah
Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Bikin Gempar Undip, Nicholas Saputra Motivasi Mahasiswa Hadapi Ketidakpastian Masa Depan

Regional
LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

LKPD Kabupaten HST Kembali Raih Opini WTP dari BPK

Regional
3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

3 Warga Gunungkidul yang Jalan Kaki ke Jakarta untuk Temui Prabowo Sampai Purworejo, Minta Jalan Tol Masuk Gunungkidul

Regional
Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Banjir Rob Pantura Sayung Demak Mulai Surut, Pemotor: Masih Mengganggu

Regional
PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

PAN Usung Istri Bupati di Pilkada Kabupaten Solok 2024

Regional
Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Gunung Ile Lewotolok Meletus 65 Kali Selama 6 Jam, Status Siaga

Regional
Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Polisi Tangkap Penipu Modus Jual Barang di Aplikasi Belanja Online

Regional
Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Kecelakaan di Pontianak, 2 Bocah Penjual Kue Meninggal

Regional
Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Longsor di Sitinjau Lauik, 2 Warga Dilaporkan Hilang, Diduga Tertimbun

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com