Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sepekan Hilang, Siswa Magang di Jambi Ditemukan Meninggal, Polisi Lakukan Otopsi

Kompas.com - 13/10/2022, 10:24 WIB
Suwandi,
Reni Susanti

Tim Redaksi


JAMBI, KOMPAS.com - Setelah sepekan hilang, siswa magang di perusahaan tambang PT Gelora Geoservice Indonesia (GGI) ditemukan meninggal dunia.

Pencarian telah dilakukan selama sepekan oleh timsar gabungan Basarnas Pos SAR Bungo, TNI, Polri, warga, dan keluarga korban.

Siswa magang yang hilang dan meninggal dunia bernama Ahmad Sabri (18), pelajar SMK Muhammadiyah Kota Jambi.

"Sebelum menemukan jenazahnya, kita temukan barang-barang milik korban, dengan jarak kurang 2 kilometer dari lokasi terakhir terlihat dan berjarak 500 meter dari camp penginapan," kata Kepala Kantor Basarnas Jambi, Kornelis melalui pesan singkat, Rabu (12/10/2022).

Baca juga: 4 Hari Siswa Magang Hilang di Pertambangan, Polisi dan Warga Sekitar Susur Lokasi

Kornelis menjelaskan, penemuan jenazah siswa magang sekitar pukul 10.00 WIB dan langsung dievakuasi.

Jenazah kemudian diserahkan ke kepolisian untuk diotopsi guna mencari tahu penyebab kematian.

“Setelah diserahkan ke pihak kepolisian, operasi SAR dinyatakan ditutup dan pihak yang terlibat kembali ke kesatuan masing-masing," tutur dia.

Sementara itu, Sekretaris Desa Gurun Tuo, Fikri mengaku sempat terlibat dalam pencarian.

Namun saat penemuan di pagi hari, sekitar pukul 10.00 WIB, dirinya sedang istirahat di rumah karena semalaman begadang melakukan pencarian.

"Sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia. Belum tahu penyebab kematian, apa karena dibunuh atau dimangsa binatang buas," kata Fikri.

Baca juga: Kronologi 4 Pelajar SMP Depok Hilang Terseret Arus Sungai saat Hiking di Puncak Bogor

Saat ini polisi sedang melakukan otopsi, untuk mengetahui penyebab kematian. Sebab di masyarakat berkembang saat menghilang, siswa magang itu membawa uang cukup besar.

"Jumlah pastinya itu belum tahu. Ada yang bilang Rp 1,5 juta ada yang bilang Rp 5 juta dan ada yang bilang Rp10 juta," kata dia.

Diberitakan sebelumnya, seorang siswa magang di perusahaan tambang dinyatakan hilang. Sejumlah warga dan Polda Jambi turun melakukan pencarian.

Siswa magang ini hilang di area pertambangan PT Gelora Geoservice Indonesia (GGI). Dia bernama Ahmad Sabri (18) pelajar dari SMK Muhammadiyah Kota Jambi.

"Warga beberapa desa ikut terlibat pencarian. Tapi korban belum ditemukan dan belum ada petunjuk apa pun," kata Sekretaris Desa Gurun Tua, Fikri melalui pesan singkat, Minggu malam (9/10/2022).

Ia mengatakan pencarian dilakukan warga bersama polisi dari Polda Jambi dengan membawa anjing pelacak.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com