Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siswi SMP yang Terjun ke Bengawan Solo dari Atas Jembatan Ditemukan Tewas 4,5 Km dari TKP

Kompas.com - 26/08/2022, 16:36 WIB
Labib Zamani,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

SUKOHARJO, KOMPAS.com - ND (13), remaja asal Sukoharjo, Jawa Tengah, yang diduga menceburkan diri ke aliran Sungai Bengawan Solo dari Jembatan Tangkisan, Desa Tawangsari, akhirnya ditemukan dalam kondisi tak bernyawa, pada Jumat (26/8/2022).

Korban ditemukan tim SAR gabungan di Jembatan Serenan, Kecamatan Juwiring, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, atau sekitar 4,5 kilometer dari lokasi kejadian.

"Jenazah korban dievakuasi ke RSUD Ir Soekarno Sukoharjo untuk dilakukan visum," kata Koordinator Basarnas Pos SAR Solo Arief Sugiarto, saat dihubungi Kompas.com, pada Jumat.

Arief mengatakan, operasi pencarian hari pertama dilakukan dengan menerjunkan tiga Search and Rescue Unit (SRU) penyisiran dengan metode body rafting dengan jarak masing-masing SRU 750 meter secara estafet.

Baca juga: Sempat Dirayu Ibunya untuk Pulang, Siswi SMP Malah Terjun ke Bengawan Solo dari Atas Jembatan

Tim juga melakukan penyelaman di beberapa titik yang dicurigai.

Upaya pencarian hari pertama belum mendapat hasil dan tim melaporkan kontur sungai berbatu dan kedalaman empat meter dengan arus deras.

"Pencarian hari pertama nihil dan dilanjutkan sesi pemantauan dengan bloor hingga pagi hari dengan hasil nihil," ungkap Arief.

Kemudian hari kedua, Jumat (26/8/2022) tim kembali melakukan pencarian korban. Ada tiga SRU yang diterjunkan untuk melakukan pencarian korban dengan menggunakan metode body rafting.

"Tiga SRU melakukan pencarian dengan LCR Basarnas, Klaten, dan Sukoharjo serta satu SRU melakukan penyelaman dengan LCR MTA. Posko induk menerima informasi penemuan jenazah (ND) sebelum Jembatan Serenan," kata dia.

Dengan telah ditemukannya jenazah korban, Arief menuturkan operasi SAR resmi ditutup.

Para personel atau relawan gabungan yang terlibat dalam operasi ini dikembalikan kepada kesatuan masing-masing.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sumsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sumsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Regional
Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Pilkada Banten 2024, Gerindra-Demokrat Ingin Lanjutkan KIM di Banten

Regional
Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Pengusaha Kerajinan Tembaga Boyolali Ditemukan Tewas di Rumahnya, Diduga Dibunuh

Regional
Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Puncak Gunung Lewotobi NTT Hujan Deras, Warga Diimbau Waspadai Banjir Lahar

Regional
Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Pagi Berdarah, Suami di Ciamis Bunuh dan Mutilasi Istri di Jalan Desa

Regional
Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Kapal Logistik dari Malaysia Karam di Perairan Kepulauan Meranti

Regional
SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

SDN 52 Buton Terendam Banjir, Pagar Sekolah Terpaksa Dijebol

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com