Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lihat Benda Mencurigakan, Nahkoda Feri Putar Balik, Ternyata Mayat Anak Laki-laki

Kompas.com - 09/07/2022, 18:42 WIB
Elhadif Putra,
Robertus Belarminus

Tim Redaksi

TANJUNGPINANG, KOMPAS.com - Kapten Kapal Feri Marina 2, Ali kembali memutar balik arah kapalnya, Sabtu (9/7/2022) siang.

Padahal, kapal yang datang dari Batam itu sedikit lagi bersandar di Dermaga Pelabuhan Sri Bintan Pura, Kota Tanjung Pinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri).

Penyebab Ali putar balik karena ada sebuah benda aneh yang mengapung dan mencurigakan di perairan depan Taman Gurindam XII.

Setelah diperhatikan secara seksama, ternyata benda tersebut adalah sesosok mayat anak laki-laki.

"Ternyata memang mayat anak-anak," kata Ali, di Pelabuhan Sri Bintan Pura Tanjungpinang.

Baca juga: Jelang Idul Adha, Stok Kambing di Tanjungpinang Terbatas, Hewan Kurban Diganti Sapi

Mengetahui hal itu, Ali kemudian menghubungi Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Kelas II Tanjungpinang melalui radio.

Petugas KSOP Tanjungpinang segera menuju lokasi menggunakan boat kayu atau boat pancung, dan mengevakuasi jenazah tersebut ke daratan.

Saat ditemukan, jenazah hanya memakai celana pendek berwarna abu-abu. Di pelipisnya terdapat goresan luka.

Jenazah lalu dibawa petugas ke Rumah Sakit Umum Provinsi (RSUP) Raja Ahmad Tabib Kepri.

Aparat kepolisian dan KSOP Tanjungpinang juga mencari informasi apakah ada penumpang kapal yang kehilangan anaknya.

"Belum ada laporan kehilangan anak di atas kapal keberangkatan Batam-Tanjungpinang. Kami sudah cek dari kapal pagi," kata Kapolsek Khusus Kawasan Pelabuhan (KKP) Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang, AKP Zubaidah.

Setelah dibawa ke RSUP Raja Ahmad Tabib jenazah divisum.

Hasilnya tidak ada tanda-tanda kekerasan dan penyebab kematian karena tenggelam.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Raih Penghargaan Tingkat ASEAN, Kang DS: Bukti Nyata Kerja Ikhlas

Raih Penghargaan Tingkat ASEAN, Kang DS: Bukti Nyata Kerja Ikhlas

Regional
Di Balik Dugaan Ancaman Hakim di Padang ke Advokat LBH, Berawal dari Lontaran Seksis Saat Sidang

Di Balik Dugaan Ancaman Hakim di Padang ke Advokat LBH, Berawal dari Lontaran Seksis Saat Sidang

Regional
Sempat Diremehkan, Kini Alim Disabilitas Semarang Sukses Bisnis Hewan Kurban

Sempat Diremehkan, Kini Alim Disabilitas Semarang Sukses Bisnis Hewan Kurban

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Lebat

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Harga Barang Lokal di Perbatasan RI–Malaysia Stabil, Harga Barang Malaysia Naik Jelang Idul Adha

Harga Barang Lokal di Perbatasan RI–Malaysia Stabil, Harga Barang Malaysia Naik Jelang Idul Adha

Regional
Majelis Tafsir Al Quran Magelang Gelar Shalat Idul Adha Pagi Ini, Acuannya Wukuf di Arafah

Majelis Tafsir Al Quran Magelang Gelar Shalat Idul Adha Pagi Ini, Acuannya Wukuf di Arafah

Regional
Polisi Amankan 43 Karung Pakaian Bekas yang Diselundupkan dari Timor Leste

Polisi Amankan 43 Karung Pakaian Bekas yang Diselundupkan dari Timor Leste

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Cerah Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Berawan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Minggu 16 Juni 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Kecewanya Ibu Kristianie, Anaknya Mendadak Dicoret dari Seleksi Paskibraka Nasional meski Raih Nilai Tertinggi

Kecewanya Ibu Kristianie, Anaknya Mendadak Dicoret dari Seleksi Paskibraka Nasional meski Raih Nilai Tertinggi

Regional
[POPULER NUSANTARA] Warga Sukolilo Pati Takut Motornya Diangkut Polisi | Densus 88 Geledah Rumah Tukang Bubur

[POPULER NUSANTARA] Warga Sukolilo Pati Takut Motornya Diangkut Polisi | Densus 88 Geledah Rumah Tukang Bubur

Regional
Sama-sama Olahan Daging Kambing, Apa Beda Gulai, Tongseng dan Tengkleng?

Sama-sama Olahan Daging Kambing, Apa Beda Gulai, Tongseng dan Tengkleng?

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com