Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Motor di Atraksi Tong Setan Tabrak 12 Penonton, Ini Kondisi Para Korban

Kompas.com - 05/06/2022, 20:31 WIB
Aji YK Putra,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

PAGARALAM, KOMPAS.com- Sebanyak 11 anak korban insiden atraksi motor tong setan di Kota Pangaralam, Sumatra Selatan diperbolehkan pulang usai menjalani perawatan di RSUD Basemah.

Namun, masih ada satu korban yang saat ini masih harus menjalani perawatan karena benturan di bagian kepala.

"Tadi malam 12 korban sudah dibawa ke rumah sakit. 11 di antaranya diperbolehkan pulang, tinggal satu lagi yang masih dirawat," kata Kasat Reskrim Polres Pagaralam, AKP Najamudin, Minggu (4/6/2022).

Baca juga: Tali Putus, Motor Atraksi Tong Setan Tabrak 12 Penonton di Pagaralam, Sumsel

Najamudin menjelaskan, saat ini atraksi tong setan telah ditutup. Semua kru dan panitia dimintai keterangan atas insiden tersebut.

Menurut Najamudin, hasil dari pemeriksaan awal, kecelakaan itu terjadi lantaran tali gas motor putus.

Tali tersebut tersangkut dan membuat motor menjadi lepas kendali sampai akhirnya keluar dari tong.

"Motor tidak bisa lagi dihentikan oleh joki, dan langsung keluar dari area. 12 korban itu anak-anak yang lagi menonton. Sementara atraksi ini kami tutup," ujarnya.

Baca juga: Sumsel Diguyur Hujan Lebat, Jalan Penghubung Pagaralam-Lahat Tertutup Longsor

Pengemudi motor dalam atraksi tong setan itu kini telah diamankan untuk dimintai keterangan. Sejauh ini, statusnya masih sebagai saksi.

Namun, bila ada dugaan pelanggaran ia pun akan dikenakan pasal 360 KUHP ayat 2 tentang kelalaian yang menyebabkan korban.

"Ancaman hukumannya 9 bulan, untuk sementara jokinya masih kami periksa," jelasnya.

Baca juga: UPDATE Covid-19 di Jabar, Jateng, Banten, Sumsel, Babel, dan Lampung 5 Juni 2022

 

Diberitakan sebelumnya, atraksi tong setan yang digelar dalam acara Pagaralam Expo, Kota Pagaralam, Sumatra Selatan menjadi musibah.

Sebab, 12 orang penonton yang mayoritas anak-anak harus dilarikan ke rumah sakit lantaran motor joki yang digunakan untuk atraksi itu mengalami putus tali gas.

Kasat Reskrim Polres Pagaralam AKP Najamudin mengatakan, kejadian bermula saat panitia menggelar atraksi acara tong setan. Dua unit motor berputar dengan kecepatan tinggi di dalam tong yang terbuat dari kayu.

Atraksi itu awalnya menarik perhatian para pengunjung hingga banyak warga yang berkerumun untuk melihat.

Namun, salah satu motor joki yang digunakan dalam atraksi mendadak mengalami putus tali gas sehingga motor tersebut keluar dari tong dan menabrak 12 penonton yang ada di lokasi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang Cerah Berawan

Regional
Hanyut Terbawa Arus Sungai, Remaja 16 Tahun di Malinau Ditemukan Tewas

Hanyut Terbawa Arus Sungai, Remaja 16 Tahun di Malinau Ditemukan Tewas

Regional
3 Pelanggar Syariat Islam di Bireuen Dieksekusi Cambuk 17-100 Kali

3 Pelanggar Syariat Islam di Bireuen Dieksekusi Cambuk 17-100 Kali

Regional
Tiba-tiba Berstatus WN Malaysia, Marliah Akhirnya Kembali Jadi WNI

Tiba-tiba Berstatus WN Malaysia, Marliah Akhirnya Kembali Jadi WNI

Regional
Penyelundupan Miras di Atas Kapal Pelni KM Sinabung Digagalkan, 120 Liter Dimusnahkan

Penyelundupan Miras di Atas Kapal Pelni KM Sinabung Digagalkan, 120 Liter Dimusnahkan

Regional
Aniaya Siswa SMP di Kupang, 2 Pria Ditangkap Polisi

Aniaya Siswa SMP di Kupang, 2 Pria Ditangkap Polisi

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Petir

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Rabu 8 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Gempa M 5,2 Lombok Barat, Warga Kaget Dengar Suara Gemuruh

Gempa M 5,2 Lombok Barat, Warga Kaget Dengar Suara Gemuruh

Regional
[POPULER NUSANTARA] Jateng Masuki Musim Kemarau | Caleg Batal Jadi Aggota DPRD meski Dapat Suara Terbanyak

[POPULER NUSANTARA] Jateng Masuki Musim Kemarau | Caleg Batal Jadi Aggota DPRD meski Dapat Suara Terbanyak

Regional
Ikut Pilkada 2024, Bos Properti Semarang Ambil Formulir Pendaftaran di PDI-P

Ikut Pilkada 2024, Bos Properti Semarang Ambil Formulir Pendaftaran di PDI-P

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Lombok Barat, Tidak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Lombok Barat, Tidak Berisiko Tsunami

Regional
Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Hubungan Asmara Sesama Jenis di Balik Pembunuhan Bos Kerajinan Tembaga di Boyolali

Regional
Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Sempat Ditutup 6 Jam, Akses Padang-Solok Dibuka Kembali

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com