Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin Catatkan Rekor Jumlah Penumpang Selama Lebaran 2022

Kompas.com - 11/05/2022, 18:07 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

BANJARBARU, KOMPAS.com - Pertumbuhan jumlah penumpang di Bandara Internasional Syamsudin Noor Banjarmasin di Banjarbaru, Kalimantan Selatan (Kalsel) catatkan rekor selama libur Lebaran 2022.

General Manager Bandara Internasional Syamsudin Noor, Dony Subardono mengatakan, selama 16 hari beroperasi, tercatat sebanyak 123.723 penumpang telah terlayani. Adapun rinciannya adalah 71.058 penumpang berangkat dan 52.665 penumpang tiba.

"Jumlah tersebut tumbuh tajam 339 persen dibandingkan periode yang sama di tahun-tahun sebelumnya," ujar Dony Subardono kepada wartawan, Rabu (11/5/2022).

Baca juga: Lebih dari 1 Juta Penumpang Menyeberang dari Gilimanuk Selama Masa Mudik Lebaran

Puncak arus mudik terjadi pada H -4 Lebaran yakni sebanyak 5.511 penumpang meninggalkan Bandara Internasional Syamsudin Noor. Sedangkan puncak arus balik terjadi pada H+6 dengan total 5.480 penumpang yang tiba di Kalsel.

Kondisi itu itu juga ditunjang meningkatnya jumlah pergerakan pesawat yang tumbuh hingga 174 persen.

"Kondisi positif juga terjadi pada pergerakan pesawat yang meningkat 174% dari 383 movement di tahun 2021 menjadi 1.048 movement di tahun 2022 dalam periode yang sama," jelasnya.

Sama halnya dengan jumlah penumpang, Dony memaparkan pencatatan aktivitas kargo juga meningkat positif 2 persen dibandingkan tahun sebelumnya.

"Kondisi pertumbuhan aktivitas di Bandara telah kami fasilitasi dengan jam operasional yang lebih panjang yaitu pukul 06.00-22.00 WITA. Memastikan seluruh fasilitas berfungsi dengan baik, para personel berkompeten yang bertugas, dan layanan vaksinasi sebanyak 155 dosis selama posko berlangsung," tambahnya.

Lebih lanjut, Dony secara resmi menutup Posko Lebaran 2022 Bandara Internasional Syamsudin Noor.

"Pada kesempatan ini kami ingin menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak, mulai dari komunitas Bandara hingga para penumpang yang telah mengikuti prosedur keselamatan, keamanan, dan kenyamanan selama terbang sehingga dapat terwujud pelayanan terbaik selama periode mudik Lebaran 2022," pungkasnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Dirundung, Puluhan Siswi SMA Wira Bhakti Gorontalo Lari dari Sekolah

Regional
Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Dituding Lecehkan Gadis Pemohon KTP, ASN Disdukcapil Nunukan: Saya Tidak Melakukan Itu

Regional
Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Longsor di Pinrang, Batu Seukuran Mobil dan Pohon Tumbang Tutupi Jalan

Regional
Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Transaksi Seksual di Balik Pembunuhan Gadis Muda Dalam Lemari di Cirebon

Regional
Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Balikpapan Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Morowali Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Prakiraan Cuaca Batam Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Pagi ini Hujan Sedang

Regional
Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Lontaran Pijar Gunung Ibu Capai 1.000 Meter di Bawah Bibir Kawah

Regional
Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Prakiraan Cuaca Semarang Hari Ini Sabtu 11 Mei 2024, dan Besok : Siang Ini Berawan

Regional
Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Mati Terkena Tombak, Bangkai Paus Kerdil Terdampar di Botubarani

Regional
Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Ibu Melahirkan di Ambulans karena Jalan Rusak, Dinkes Kalbar Bersuara

Regional
[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

[POPULER NUSANTARA] Pabrik Sepatu Bata di Karawang Tutup | Kades di Blora Tewas Tersengat Listrik

Regional
Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Ketiduran Sambil Bawa Emas, Nenek 87 Tahun Jadi Korban Perampokan

Regional
Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Kemenkes Berikan Beasiswa Kedokteran Khusus untuk Anak Asli Natuna

Regional
Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Banjir Sembakung Jadi Perhatian Nasional, Pemda Nunukan Dapat Bantuan 213 Unit Rumah dari BNPP

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com