Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Perampok Sadis Satroni Rumah Warga Jelang Sahur, Kaki dan Tangan Korban Diikat hingga Terjadi Penembakan

Kompas.com - 13/04/2022, 17:08 WIB
Aji YK Putra,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

MUBA, KOMPAS.com - Aksi perampokan sadis dengan menggunakan senjata api terjadi di Desa Telang, Kecamatan Babat Supat, Kabupaten Musi Banyuasin (Muba), Sumatera Selatan.

Akibatnya, dua orang pedagang pengumpul atau tauke sawit yang menjadi korban yaitu Epar Wahyudi dan Saiful harus dilarikan ke rumah sakit lantaran mengalami luka tembak di bagian perut dan tangan.

Kepala Desa Telang, Ulfardy mengatakan, peristiwa itu berlangsung pada Selasa (12/4/2022) sekitar pukul 02.00 WIB menjelang sahur.

Baca juga: Ada Sebutan Pengantin Dalam Kasus Suap Muba yang Menjerat Anak Alex Noerdin

Para pelaku mulanya datang ke rumah adik iparnya yaitu Taufik yang tinggal disebelah Epar ketika hujan deras berlangsung.

Rika Rahim yang merupakan istri dari Taufik pun membuka pintu rumah karena para pelaku sebelumnya mengetuk.

"Saat pintu dibuka, tiga orang pelaku langsung menodong Rika ini. Rika tidak tahu kalau itu perampok, karena saat malam itu kondisinya sedang hujan deras," kata Ulfardy, Rabu (13/4/2022).

Baca juga: Sidang Kasus Suap, Saksi Sebut Sekda Muba Kecipratan Fee Proyek Rp 50 Juta

Tiga orang pelaku itu langsung menodong Rika dengan menggunakan senjata api.

Korban lalu diminta untuk masuk ke rumah dan membangunkan suaminya yaitu Taufik yang sedang tertidur di kamar.

Taufik yang terbangun terkejut melihat kedatangan para pelaku. Namun, ia tak bisa memberikan perlawanan karena istrinya telah ditodong senjata api.

"Pelaku lalu meminta istri Taufik ini menunjukkan harta mereka dimana. Lalu emas sebanyak 5 suku dan uang Rp 45 juta hasil penjualan sawit dirampas oleh pelaku. Taufik saat itu tangan dan kakinya diikat oleh pelaku," ujar Kades.

Tak sampai disitu, ketiga pelaku kemudian meminta Rika untuk mengantarkan mereka ke rumah Epar yang tinggal disamping korban.

Rika disuruh mengetuk pintu agar korban tak curiga.

Rupanya, Epar yang sadar bahwa adiknya telah dirampok langsung menutup pintu hingga akhirnya pelaku menerobos masuk lewat jendela rumah.

"Awalnya pintu sempat dibuka sedikit. Karena korban tahu itu perampok langsung ditutup lagi, pelaku ini langsung memecahkan kaca jendela menggunakan kayu dan menyungkil teralis lalu masuk ke dalam rumah dan terjadi pergulatan antara Epar dan perampok," jelasnya.

Namun, Epar tak lagi bisa melawan setelah perutnya tertembus peluru milik pelaku.

Saiful yang tinggal di rumah korban pun sempat menolong Epar saat ditembak. Nahas, Saiful juga terjatuh karena ikut ditembak pelaku.

"Saiful ini sempat keluar minta tolong tetetangganya bernama Saidi. Saidi kemudian keluar rumah sambil bawa golok untuk menyerang pelaku, namun Saidi juga terkena serempetan peluru dan jatuh, tapi kondisinya tidak separah Epar dan Saiful. Ketiga pelaku langsung melarikan diri, menggunakan sepeda motor" jelasnya.

Kapolsek Babat Supat, Iptu Andi Firdaus mengatakan, mereka telah melakukan olah tempat kejadian perkara terkait peristiwa tersebut.

Saat ini petugas sedang melakukan pengejaran terhadap pelaku yang diperkirakan berjumlah tiga orang.

"Kedua korban yang mengalami luka tembak sekarang di rujuk ke rumah sakit di Palembang. Kami masih menggali keterangan para saksi-saksi lain yang ada di TKP," jelas Andi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

50 Rumah Warga Terdampak Banjir Lahar Gunung Lewotobi NTT

Regional
Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Siap Gencarkan Sport Tourism, Specta Jateng Open Tennis Tournament 2024 Disambut Antusias

Regional
Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Polisi Tangkap 14 Orang Geng Motor Pelaku Tawuran yang Tewaskan Pelajar SMA

Regional
Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Tawuran Geng Motor Tewaskan 1 Pelajar SMA, Dipicu Saling Tantang di Medsos

Regional
Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Pembeli Timah Ilegal di Sungai Bangka Ditangkap, Total Ada 14 Tersangka

Regional
Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Geng Motor Tawuran di Bandar Lampung, 1 Korban Siswa SMA Tewas

Regional
Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Wilayah Terdampak Longsor dan Banjir Luwu Terisolasi, Pemprov Sulsel Salurkan Bantuan dengan Helikopter

Regional
Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Calon Independen di Pilkada Nagekeo Wajib Kantongi 11.973 Dukungan

Regional
Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Mahasiswa Unlam Hilang Saat Reboisasi di Hutan Kapuas Kalteng

Regional
Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Curug Putri Carita di Pandeglang: Daya Tarik, Harga Tiket, dan Rute

Regional
ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

ART di Sukabumi Tewas Diduga Dibunuh di Rumah Majikan, Pelaku Ditangkap Dalam Bus

Regional
115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

115 Rumah Terdampak Banjir di Dua Nagari di Kabupaten Sijunjung

Regional
Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Serang Polsek di Kalteng, 4 Pemuda Mabuk Ditangkap

Regional
Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Geng Motor Tawuran Dalam Permukiman di Bandar Lampung, Warga Sebut 1 Orang Tewas

Regional
Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Harga Anjlok dan Cold Storage Tak Memadai, Nelayan di Aceh Terpaksa Buang 3 Ton Ikan

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com