ACEH UTARA, KOMPAS.com- Warga Desa Teungoh, Kecamatan Syamtalira Aron, Aceh Utara, Aceh, mengeluhkan semburan lumpur yang mengeluarkan bau menyengat di kompleks PT Pema Global Energi (PGE).
Abdul Manan (40) warga Desa Teungoh, menyebut peristiwa tersebut memicu kekhawatiran masyarakat.
“Kami minta sesederhana mungkin, periksa kesehatan warga dan lain sebagainya. Karena menghirup bau gas itu,” kata Abdul Manan, Sabtu (12/2/2022).
Baca juga: Kompor Gas Meledak Jebol 2 Kamar Indekos, Kakek 62 Tahun Luka
Menurutnya, semburan lumpur itu terbilang besar, sehingga dikhawatirkan berdampak kepada warga yang tinggal di dekat kompleks kerja perusahaan milik Pemerintah Aceh itu.
Sementara itu, Relation Coordinator PT PGE Agus Salim menyatakan ada kebocoran pipa gas pada Jumat (11/2/2022).
Dia memastikan kebocoran itu sudah dihentikan.
“Sejak kebocoran terjadi, pipa tersebut telah ditutup di cluster 1 dan cluster 2 sehingga yang sedikit keluar hanya sisa gas yang terdapat di dalam pipa. Sejak sore Jumat (11/2/2022) gelembung gas dari dalam pipa tersebut sudah berhenti dan tidak keluar lagi. Saat ini sedang dilakukan perbaikan oleh tim teknis PT PGE,” sebut Agus dalam keterangan tertulisnya.
Baca juga: Polisi sampai Harus Mandi Lumpur Saat Gerebek Kampung Narkoba di Medan
Kebocoran itu diklaim tidak akan berdampak negatif pada masyarakat sekitar perusahaan.
Pasalnya, lokasinya berada dalam kompleks perusahaan dan jauh dari pemukiman penduduk.
“Kami pastikan aman. Masyarakat tidak perlu panik,” pungkasnya.
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.