KOMPAS.com - Pegunungan Meratus merupakan pegunungan yang berada di tenggara Kalimantan, tepatnya Provinsi Kalimantan Selatan.
Pegunungan Meratus membentang sepanjang 600 kilometer persegi ke arah Timur Laut-Barat Daya, yang membelah Provinsi Kalimantan Selatan menjadi dua.
Titik tertinggi Pegunungan Meratus ada di Gunung Halau-halau yang tingginya mencapai 1.901 meter di atas permukaan laut (Mdpl).
Baca juga: Goa-goa nan Eksotis di Meratus
Pegunungan Meratus sudah ditetapkan sebagai geopark nasional oleh pemerintah dengan nama Geopark Pegunungan Meratus.
Geopark adalah wilayah geografis tunggal yang menyatu, serta situs geologi dan bentang alamnya dikelola secara holistik.
Dengan status sebagai geopark nasional, maka Pegunungan Meratus dikelola dengan memperhatikan beberapa komponen seperti pengembangan masyarakat, pembangunan ekonomi, dan konservasi.
Adapun Geopark Pegunungan Meratus ini secara geografis berada di antara 115°38’00" hingga 115°52’00" Bujur Timur dan 2°28’00" hingga 20°54’00" Lintang Selatan.
Wilayahnya mencakup 8 kabupaten di Kalimantan Selatan, yaitu Kabupaten Hulu Sungai Tengah, Balangan, Hulu sungai Selatan.
Baca juga: Balangan Gelar Pesta Budaya Adat Dayak Meratus
Kemudian Kabupaten Tabalong, Tanah Bumbu, Tanah Laut, Banjar, hingga Kabupaten Tapin.
Pegunungan Meratus tercatat sebagai hamparan ofiolit tertua di Indonesia.
Berdasarkan penelitian, hamparan ofiolit di Pegunungan Meratus sudah ada sejak Paleogen, yaitu peride waktu geologi yang berlangsung 42 juta tahun yang lalu.
Ofiolit sendiri merupakan penggalan kerak samudera dan lapisan mantel atas di bawahnya yang terangkat atau terpindahkan di bagian tepi kerak benua.
Pegunungan Meratus mulai terangkat pada masa Miosen Akhir dan efektif membatasi Cekungan Barito di sebelah baratnya.
Ada banyak jenis fauna yang tinggal di Pegunungan Meratus dan bisa ditemui siapa saja yang berkunjung ke sana.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.