Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jabar Juara Umum PON Papua, Ridwan Kamil: Bukan soal Kompetisi, tapi Persaudaraan dan Persatuan

Kompas.com - 15/10/2021, 08:37 WIB
Dendi Ramdhani,
Aprillia Ika

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Provinsi Jawa Barat telah mengamankan status juara umum pada perhelatan PON XX Papua 2021. Menurut Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil PON tak hanya soal kompetisi antaratlet, namun menjadi ruang persaudaraan dan persatuan.

"Jika motto olimpiade itu adalah tercepat, tertinggi dan terkuat. Bagi saya PON lebih dari itu, PON tentang ruang persaudaraan dan persatuan," ujar Emil, sapaan akrabnya, di Bandung, Kamis (14/10/2021) malam.

Ia mengatakan, capaian ini merupakan bentuk totalitas dan rasa cinta para atlet kepada tanah Jawa Barat.

"Ini hasil dari keringat, tangis dan darah, buah dari kerja keras, ketekunan dan kedisplinan serta kerja sama seluruh stakeholder olahraga di Jawa Barat. Ini bukan sekedar prestasi medali, namun bukti cinta para atlet kepada Jawa Barat," paparnya.

Baca juga: PON Papua Berakhir, Jabar Pertahankan Gelar Juara Umum

Keberhasilan Jabar menyabet juara umum sekaligus menghentikan penantian 70 tahun juara berturut-turut. Terakhir kali Jabar mengawinkan gelar juara terjadi pada PON 1951-1953.

"Hasil ini merupakan perjuangan dan kerja keras yang luar biasa dari atlet, pelatih, tim dan keluarga," jelasnya.

Seperti diberitakan, Provinsi Jawa Barat berhasil menyabet juara umum pada perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua 2021.

Capaian tersebut sekaligus mempertahankan status juara umum sebelumnya yang diraih pada PON XIX 2016.

Baca juga: Kapolda Jabar Pastikan Pinjol Ilegal Akan Ditindak Tegas

Predikat juara dikunci setelah Jabar unggul dalam perolehan medali meski masih ada perebutan medali di beberapa cabang olahraga (cabor).

Berdasarkan situs resmi KONI Jabar pada Kamis (14/10/2021) pukul 15:30 WIB, Jabar memuncaki klasemen perolehan medali dengan mengemas 132 emas, 97 perak, 114 perunggu.

Perolehan itu sudah tidak dapat dikejar oleh Jawa Timur yang berada di posisi kedua dengan rangkuman 108 emas, 87 perak, dan 81 perunggu.

Baca juga: [POPULER NUSANTARA] Kapolsek dan Kanit Reskrim Percut Sei Tuan Dicopot | Atlet Peraih Emas PON Pulang Naik Bus Umum

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Patroli Geng Motor di Jalan Protokol, Polisi Bubarkan Balap Liar

Regional
Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Jalan Rusak, Seorang Wanita di Ketapang Melahirkan Dalam Perjalanan ke Rumah Sakit

Regional
Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Diduga Depresi Usai Bunuh Perempuan di Kamar Kos, Lansia Ini Gantung Diri di Pantai Kejora

Regional
Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Polisi Tangkap Pemuda Bawa Senjata Tajam saat Nongkrong di Solo

Regional
Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Akui Tidak Punya Uang, Bernadus Ratu-Albertus Ben Bao Deklarasi Maju Pilkada Sikka dari Jalur Independen

Regional
3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

3 Kader Demokrat Berebut Restu AHY di Pilkada Sumsel, Cik Ujang Klaim Sudah Kantongi Rekomendasi

Regional
Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Eks Komisioner KPU Konsultasi Calon Independen Pilkada Magelang

Regional
Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Setelah Gerindra, Rektor Unsa Daftar Maju Pilkada ke PSI

Regional
Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Terima Pendaftaran Pilkada Manokwari, PDI-P: Kami Tak Koalisi dengan PKS

Regional
Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Sepasang Calon Perseorangan Mendaftar di Pilkada Pangkalpinang

Regional
Telan Anggaran Rp 6,79 Miliar, Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang-Demak Dikebut

Telan Anggaran Rp 6,79 Miliar, Perbaikan Jembatan Sungai Babon Semarang-Demak Dikebut

Regional
5 Orang Diperiksa, Penemuan Pria Berlumpur dan Tangan Terikat di Sungai Semarang Masih Misteri

5 Orang Diperiksa, Penemuan Pria Berlumpur dan Tangan Terikat di Sungai Semarang Masih Misteri

Regional
Rumah Terancam Disita Bank, Korban Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Donasi

Rumah Terancam Disita Bank, Korban Penipuan Katering Buka Puasa Masjid Sheikh Zayed Solo Buka Donasi

Regional
Cerobong Asap Terbakar, Pabrik Tahu di Kabupaten Semarang Ludes Dilalap Api

Cerobong Asap Terbakar, Pabrik Tahu di Kabupaten Semarang Ludes Dilalap Api

Regional
Pendaftaran PPS 301 Desa di Magelang Diperpanjang, Apa Penyebabnya?

Pendaftaran PPS 301 Desa di Magelang Diperpanjang, Apa Penyebabnya?

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com