Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jatim Masuk Peringkat 4 Sementara Medali PON XX, Ini Kata Khofifah

Kompas.com - 02/10/2021, 18:39 WIB
Muchlis,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Kontingen Provinsi Jawa Timur berhasil mengoleksi 11 medali emas, 15 perak, dan 8 perunggu dalam PON XX Papua hingga Sabtu (2/10/2021).

Untuk sementara, Jatim menempati peringkat keempat di papan klasmen peraihan medali.

Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa menyebutkan, perolehan emas terbanyak dari cabang olahraga (cabor) wushu, yakni dengan 4 medali.

Sementara panjat tebing menyumbang 3 medali emas; sepatu roda 2 medali emas; dan sepak takraw, serta judo masing-masing menyumbang 1 medali emas.

"Sementara untuk perolehan medali perak terbanyak juga berasal dari cabor wushu yaitu sebanyak 4 medali. Cabor panjat tebing, judo, sepatu roda, dan senam artistik masing-masing memperoleh 2 medali perak. Serta cabor terbang layang, sepak takraw, dan taekwondo memperoleh 1 medali perak," kata Khofifah di Gedung Grahadi Surabaya, Sabtu.

Baca juga: 3 Penyanyi Asal Papua Membuka Upacara Pembukaan PON XX

Khofifah mengatakan, saat ini perolehan medali perunggu terbanyak berasal dari cabor judo, yakni sebanyak 3 medali.

Untuk cabor sepatu roda dan wushu, masing-masing meraih 2 medali perunggu.

Kemudian cabor senam artistik meraih 1 medali perunggu.

Provinsi Jatim telah menerjunkan sebanyak 543 atlet dari 47 cabang olahraga yang siap bertanding di Bumi Cenderawasih.

Selain atlet, Jatim juga memberangkatkan sebanyak 161 pelatih, beserta tim mekanik yang berjumlah 78 orang.

Baca juga: Sejarah Panjang Pekan Olahraga Nasiona (PON)

Atas perolehan sementara tersebut, Khofifah menyampaikan ucapan selamat dan terima kasih  kepada seluruh para atlet Kontingen Jawa Timur yang berhasil membawa pulang medali emas, perak dan perunggu.

"Prestasi ini membawa kebanggaan dan kebahagiaan untuk seluruh rakyat Jawa Timur. Hingga 1 Oktober 2021, Jatim telah meraih 11 medali emas, 14 perunggu, dan 8 perunggu. Terima kasih kepada seluruh atlet Jatim yang telah berjuang untuk provinsi kita tercinta Jawa Timur,” ucap Khofifah.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Gempa Garut M 6,5 Terasa sampai Kota Serang Banten

Regional
Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Gempa M 6,5 Guncang Garut, Terasa sampai Jakarta

Regional
Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo, Gibran: Diundang Datang, Semua Teman

Regional
Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Kesaksian Pengelola Parkir Hotel Braga Purwokerto, Pelaku Menembak Setelah Mintai Karcis

Regional
Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Buka Manasik Haji, Bupati Arief: Pemkab Blora Siap Dukung Jemaah dari Persiapan hingga Kepulangan

Regional
Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Bupati Dadang Supriatna Apresiasi Peran FKDT dan Fokus Sejahterakan Guru Mengaji

Regional
Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Gibran Hadiri Halalbihalal Partai Golkar Solo

Regional
Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Mengenal Kain Tenun Motif Renda yang Dibeli Sandiaga Uno di Bima

Regional
Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Asyik Judi Online, Oknum PNS di Aceh Timur Ditangkap Polisi

Regional
Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Maksimalkan Potensi Blora, Bupati Arief Minta Masukkan dari Kemenko Perekonomian dan Guru Besar Unnes

Regional
5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

5 Tradisi Pacuan Tradisional di Indonesia, Tidak Hanya Karapan Sapi

Regional
Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Juru Parkir Hotel Braga Purwokerto yang Tewas Ditembak Baru Bekerja Seminggu

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Gempa M 5,2 Guncang Maluku, BPBD: Tak Ada Kerusakan

Regional
Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Bandara Supadio Hanya Layani Penerbangan Domestik, Warga Pontianak Merasa Dirugikan

Regional
Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Gempa M 5,2 Guncang Tanimbar Maluku, Tak Berpotensi Tsunami

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com