Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kunjungi Blitar, Presiden Jokowi Tinjau Vaksinasi Covid-19 dan Ziarah ke Makam Bung Karno

Kompas.com - 07/09/2021, 15:51 WIB
Asip Agus Hasani,
Dheri Agriesta

Tim Redaksi

BLITAR, KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo berkunjung ke Kota Blitar usai meresmikan Waduk Bendo di Kabupaten Ponorogo, Selasa (7/9/2021).

Tujuan utama Jokowi berkunjung ke Kota Blitar adalah berziarah ke Makam Bung Karno di Kelurahan Bendogerit, Kecamatan Sananwetan.

Baca juga: Tinjau Vaksinasi Siswa SMK di Ponorogo, Jokowi: Semoga Penyebaran Varian Delta Bisa Kita Kurangi

Catatan Kompas.com, ini merupakan kali kedua Presiden Jokowi mengunjungi Makam Bung Karno sejak menjabat sebagai Presiden pada 2014.

Jokowi pertama kali berziarah ke Makam Proklamator itu pada Januari 2019. Saat itu, Presiden meresmikan saluran irigasi Lodoyo-Tulungagung di Blitar bagian selatan.

Menurut Wali Kota Blitar Santoso, Jokowi mengunjungi pelaksanaan vaksinasi massal di area parkir Pusat Informasi Pariwisata dan Perdagangan (PIPP) sebelum berziarah ke Makam Bung Karno.

Santoso mengatakan, dari Ponorogo menuju Blitar Jokowi menggunakan helikopter dan mendarat di lapangan helikopter (helipad) di Markas Batalyon Infanteri 511 Blitar.

"Kemudian setelah itu melakukan monitoring pelaksanaan vaksinasi yang ada di PIPP, karena kebetulan dilakukan vaksinasi massal di sana," ujar Santoso, Selasa.

Santoso mengaku tidak tahu persis berapa jumlah peserta vaksinasi Covid-19 yang disiapkan di PIPP.

Setelah itu, kata Santoso, Presiden dan rombongan bergeser ke kompleks Makam Bung Karno yang berjarak kurang dari satu kilometer dari PIPP.

Baca juga: Kota Blitar Turun PPKM Level 3, Wali Kota: Jangan Sampai Euforia Seolah Sudah Selesai

"Kemudian setelah itu dilanjutkan dengan nyekar di Makam Bung Karno," ujarnya.

Kata Santoso, Jokowi kembali ke Jakarta menggunakan pesawat kepresidenan dari Bandara Abdurrahman Saleh di Malang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

UNESCO Tetapkan Arsip Indarung I Semen Padang Jadi Memory of the World Committee for Asia and the Pacific

Regional
Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Golkar Buka Peluang Majunya Raffi Ahmad di Pilkada Jateng

Regional
Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai 'Video Call' dengan Gerindra

Mantan Gubernur Babel Maju Periode Kedua Usai "Video Call" dengan Gerindra

Regional
Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Kisah Istri Berusia 19 Tahun di Karimun yang Tewas Dibunuh Suami dengan Batang Sikat Gigi

Regional
Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Terluka akibat Terperangkap di Pohon, Seekor Monyet di Salatiga Diserahkan ke BKSDA Jateng

Regional
Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Maju Pilkada Blora, Politikus NasDem Mendaftar ke Gerindra

Regional
Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Kebakaran Pemukiman Nelayan di Pesisir Pulau Sebatik, 29 Jiwa Kehilangan Tempat Tinggal

Regional
Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Kecanduan Judi Online, Pasutri di Kubu Raya Nekat Mencuri di Minimarket

Regional
DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

DMI dan LPQ Kota Semarang Usulkan Mbak Ita Maju Pilkada 2024

Regional
Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Kampung Jawi di Semarang: Daya Tarik, Jam Buka, dan Rute

Regional
Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Gantikan Ganefri, Krismadinata Terpilih Jadi Rektor UNP 2024-2029

Regional
Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Anak Ketua DPC Gerindra Ambil Formulir Pilkada Blora di PDI-P

Regional
Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Video Viral Bocah Menangis di Samping Peti Mati Sang Ibu yang Dibunuh Ayahnya di Minahasa Selatan

Regional
Viral, Bupati Pemalang Touring Pakai Pelat Palsu, Mansur: Keteledoran Tim

Viral, Bupati Pemalang Touring Pakai Pelat Palsu, Mansur: Keteledoran Tim

Regional
Polisi Tangkap Pria yang Cabuli Anak di Bawah Umur di Toilet Sekolah

Polisi Tangkap Pria yang Cabuli Anak di Bawah Umur di Toilet Sekolah

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com