Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Soal Permintaan PTM Ditunda, Wali Kota Batam: Kalau Semua Siswa Sudah Divaksin, Saya Akan Izinkan

Kompas.com - 21/08/2021, 06:21 WIB
Hadi Maulana,
I Kadek Wira Aditya

Tim Redaksi

BATAM, KOMPAS.com – Wali Kota Batam Muhammad Rudi menegaskan bahwa keputusan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di Batam, Kepulauan Riau (Kepri) akan tetap dilaksanakan, apabila vaksinasi dosis pertama di Batam sudah mencapai angka 100 persen.

Sementara vaksinasi dosis pertama di Batam kini baru mencapai angka 67,37 persen.

Rudi juga menegaskan bahwa keputusan penyelenggaraan PTM di Batam merupakan hak dari Ketua Gugus Tugas Kota Batam, dalam hal ini Wali Kota Batam.

"Tolong dibedakan antara kewenangan mendirikan sekolah, dengan pemberian izin pelaksanaan. Untuk sekolah tatap muka, satu saja jawabannya, kalau anak sekolah sudah semuanya divaksin saya akan izinkan," ujar Rudi, Jumat (20/8/2021).

Baca juga: Kasus Positif Covid-19 Menurun, Gubernur Kepri Tetap Sarankan Pembelajaran Tatap Muka Ditunda

Pernyataan ini dilontarkannya menanggapi permintaan Gubernur Kepri Ansar Ahmad, agar seluruh Bupati dan Wali Kota di Kepri dapat menunda rencana PTM untuk siswa sekolah.

"Mau level apa saja, baik TK, SD, SMP dan SMA atau SMK. Saya yang punyak hak mengizinkan itu," tambah Rudi.

Penegasan ini juga diakuinya berlaku bagi aktivitas perkuliahan. Apabila mahasiwa dan mahasiswi tidak tervaksin, maka Pemkot Batam tidak akan memberikan izin untuk belajar tatap muka.

Sehingga ia kembali meminta Gubernur Kepri Ansar Ahmad untuk mendistribusikan vaksin ke Batam sesuai dengan kebutuhan.

Baca juga: Wali Kota Batam Ingatkan Pemprov Kepri, Jatah Vaksin Harus Sesuai dengan Jumlah Penduduk

"Tugas kami sekarang hanya vaksin sebenarnya. Vaksin dari pusat singgahnya di Provinsi. Maka dengan pemerintah provinsi, saya berharap kalau vaksinnya sudah hadir, diserahkan kepada daerah agar kami bisa menggunakan," papar Rudi.

Sementara ini, Rudi mengimbau mulai dari sekolah, guru, peserta didik dan orangtua tetap menjaga kesehatan dengan menerapkan protokol kesehatan.

"Pakai masker, jaga jarak, mencuci tangan dan menggunakan handsanitizer," terang Rudi.

Seperti diketahui, sasaran vaksinasi siswa atau pelajar di Kota Batam sebanyak 117.866 orang.

Untuk vaksinasi dosis pertama untuk pelajar kini mencapai 37,93 persen atau 44.712 orang. Sementara untuk dosis kedua baru mencapai 4,47 persen atau baru 5.272 orang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

1.085 Calon Jemaah Haji Asal Magelang Berangkat ke Tanah Suci, Kebanyakan Petani

Regional
Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Pria Ini Bakar Musala di Pekanbaru, Sakit Hati Dilarang Tidur dan Nongkrong

Regional
Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Sebelum Ditemukan Gantung Diri, Napi Lapas Kedungpane Semarang Sempat Telepon Keluarga

Regional
Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Kronologi Kecelakaan Maut Ambulance Vs Truk di Tol Batang-Semarang yang Sebabkan 1 Penumpang Tewas

Regional
Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Buka Pendaftaran Bakal Calon Gubernur Babel, Demokrat Pertimbangkan Survei dan Ongkos Politik

Regional
Sanksi Tilang dan Proses Perbaikan Jalan Pantura Demak Kudus...

Sanksi Tilang dan Proses Perbaikan Jalan Pantura Demak Kudus...

Regional
Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta, Kades di Flores Timur Ditahan

Korupsi Dana Desa Rp 670 Juta, Kades di Flores Timur Ditahan

Regional
Ghozali Everyday yang Terkenal karena NFT Hibahkan Alat Animasi ke Kampusnya

Ghozali Everyday yang Terkenal karena NFT Hibahkan Alat Animasi ke Kampusnya

Regional
Digigit Anjing Rabies, Anak 8 Tahun di Kalbar Meninggal Dunia

Digigit Anjing Rabies, Anak 8 Tahun di Kalbar Meninggal Dunia

Regional
Raker Komwil I Apeksi 2024, Kota-kota Diingatkan untuk Kelola APBD secara Benar

Raker Komwil I Apeksi 2024, Kota-kota Diingatkan untuk Kelola APBD secara Benar

Regional
Penerbangan Internasional di Jateng Sepi Peminat, Status Bandara Jadi Domestik

Penerbangan Internasional di Jateng Sepi Peminat, Status Bandara Jadi Domestik

Regional
Datang ke Aceh, Anies dan Muhaimin Ucapkan Terima Kasih

Datang ke Aceh, Anies dan Muhaimin Ucapkan Terima Kasih

Regional
Mantri Hutan Buru Pendaki yang Nyalakan “Flare” di Gunung Andong

Mantri Hutan Buru Pendaki yang Nyalakan “Flare” di Gunung Andong

Regional
Kecelakaan Maut Ambulans Vs Truk di Tol Batang-Semarang, 1 Penumpang Tewas

Kecelakaan Maut Ambulans Vs Truk di Tol Batang-Semarang, 1 Penumpang Tewas

Regional
Napi Lapas Kedungpane Semarang Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar Mandi

Napi Lapas Kedungpane Semarang Ditemukan Tewas Gantung Diri di Kamar Mandi

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com