Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kasus Positif Covid-19 Tinggi, 23 Lingkungan di Medan Diisolasi

Kompas.com - 11/08/2021, 18:54 WIB
Kontributor Medan, Daniel Pekuwali,
Dony Aprian

Tim Redaksi

MEDAN, KOMPAS.com - Sebanyak 23 lingkungan dari sembilan kecamatan di Kota Medan, Sumatera Utara, dilaporkan diisolasi guna menekan angka penyebaran Covid-19.

Koordinator Sekretariat Posko Satgas Penanganan Covid-19 Kota Medan, Arjuna Sembiring mengungkapkan, isolasi lingkungan tersebut dilakukan lantaran penambahan kasus Covid-19 di 23 lingkungan masih cukup tinggi.

"Sehingga memang diputuskan untuk isolasi lingkungan. Ada 23 lingkungan yang tersebar di sembilan kecamatan," kata Arjuna melalui keterangan tertulisnya, Rabu (11/8/2021).

Baca juga: Pantau Isolasi Lingkungan, Bobby Nasution: Saya Lihat Warga Senang

Adapun sembilan kecamatan tersebut yakni, Kecamatan Medan Helvetia, Medan Tuntungan, Medan Tembung, Medan Polonia, Medan Johor, Medan Area, Medan Timur, Medan Denai dan Medan Labuhan.

Arjuna merinci, di Kecamatan Medan Helvetia ada delapan lingkungan yang diisolasi, dua lingkungan di Kecamatan Medan Tuntungan, satu lingkungan di Kecamatan Medan Polonia dan satu lingkungan di Kecamatan Medan Tembung.

Selanjutnya, dua lingkungan masing-masingbdi Medan Johor, Medan Area dan Medan Timur, serta di Kecamatan Medan Denai dan Medan Labuhan masing-masing satu lingkungan.

"Selama melakukan isolasi lingkungan, Pemkot Medan selalu mengawasi dan memperketat mobilitas warga di sana," kata Arjuna.

Logistik untuk waga yang menjalani isolasi juga didistribusikan oleh petugas Satgas Penanganan Covid-19.

Baca juga: Banyak Warga Terpapar Covid-19, Sebanyak 14 Lingkungan di Medan Lakukan Isolasi

Masing-masing lingkungan yang diisolasi juga dibangun pokso Satgas Covid-19.

Data terakhir yang dicatat Satgas Penanganan Covid-19, per 10 Agustus 2021, jumlah angka konfirmasi positif di Medan mencapai 34.004 kasus. Angka itu naik 524 kasus dari hari sebelumnya.

Angka kesembuhan bertambah 362 menjadi 23.343 orang, sementara angka kematian mencapai 716 orang.

Pemerintah mengimbau masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan 5M untuk menekan laju penyebaran Covid-19.

Kota Medan juga masih menerapkan PPKM level 4 dalam upaya memerangi virus mematikan itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Lari dari Dinas, 4 Anggota Polresta Ambon Dipecat tidak Hormat

Regional
Cerita Bataona, dari Jurnalis 'Terpanggil' Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Cerita Bataona, dari Jurnalis "Terpanggil" Jadi Relawan Tagana di NTT Selama 16 Tahun

Regional
Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Pemkab Rembang Buka Lowongan 3.011 Formasi ASN Tahun 2024

Regional
Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang 'Toxic' di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Luhut Minta Prabowo Tak Bawa Orang "Toxic" di Kabinet, Gibran: Saya Tak Tahu Siapa

Regional
Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Saat Penjual Siomay di Semarang Curi 675 Celana Dalam...

Regional
Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Eks Pejabat BUMD Cilegon Jadi Tersangka Korupsi Jalan Pelabuhan Rp 7 Miliar

Regional
Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Jembatan Gantung Ngembik Magelang Dibongkar Lusa, Warga Bisa Lewat Jalur Alternatif Ini

Regional
Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Anggota Geng Motor Pembacok Pelajar SMA Terancam 15 Tahun Penjara

Regional
Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Rawan Terdampak Longsor, Warga Wolotopo Timur Ende Akan Direlokasi

Regional
Soal 'Presidential Club', Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Soal "Presidential Club", Gibran: Untuk Menyatukan Mantan Pemimpin

Regional
Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Niatnya Berkonsultasi dengan Megawati Dinilai Tak Tepat, Gibran Buka Suara

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Senin 6 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Petir

Regional
Awal Mula Perkenalan Suami di Cianjur Nikahi Istri yang Ternyata Laki-laki

Awal Mula Perkenalan Suami di Cianjur Nikahi Istri yang Ternyata Laki-laki

Regional
Kesal Kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria

Kesal Kakinya Terinjak, Pemuda di Mamuju Tikam Seorang Pria

Regional
Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Bertemu Pj Gubernur Jateng, Bupati Arief Minta Ruas Jalan Provinsi di Blora Diperbaiki

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com