Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Komponen Pesawat Tempur Jatuh dari Langit Ngawi, Warga: Suaranya Braaak...

Kompas.com - 10/08/2021, 19:59 WIB
Rachmawati

Editor

KOMPAS.com - Sebuah benda asing jatuh dari langit Kota Ngawi pada Selasa (10/8/2021) sekitar oukul 07.50 WIB.

Ternyata benda asing tersebut adalah bagian dari pesawat tempur T-50i Golde Eagle.

Benda berwarna hitam itu jatuh di pekarangan rumah milik Darwanto, warga Dusun Wates, Desa Dawu, Ngawi.

Menurut Darwanto, benda asing itu jatuh sesaat setelah pesawat tempur telihat melintas di angkasa.

Baca juga: Benda Jatuh dari Langit di Ngawi Ternyata Komponen Pesawat Tempur T-50i, Ini Penjelasan Lanud Iswahjudi

"Suaranya braaakk dan itu setelah lewat pesawat tempur diangkasa. Otomatis saya pastikan itu benda jatuh dari pesawat," kata Darwanto kepada penyidik, Selasa (10/8/2021) dikutip dari Surya.co.id.

Ia kemudian melapor ke RT dan diteruskan ke Babinkamtibmas. Benda asing itu pun diamankan dan beri garis polisi agar warga tak tak mendekat.

Lakukan penyelidikan

Sementaran itu pihak Lanud Iswahjudi Kabupaten Magetan, Jawa Timur, mengimbau masyarakat tidak khawatir terhadap benda misterius yang jatuh dari langit di Dusun Wates, Desa Dawu, Kecamatan Paron, Kabupaten Ngawi.

“Masyarakat tidak perlu khawatir benda tersebut kami pastikan tidak membahayakan, ini komponen bagian dari pesawat T-50i Golden Eagle,” ujar Pejabat Pengganti Sementara Kepala Penerangan Lanud Iswahjudi Madiun Kapten Sus Yudha Pramono, melalui siaran pers, Selasa.

Baca juga: Sepi Job Selama Pandemi, Dalang Asal Ngawi Ini Malah Terjerat Kasus Narkoba

Ia menjelaskan, komponen pesawat tempur T-50i Golden Eagle tersebut telah diamankan.

Selain itu ia mengatakan jika Lanud Iswahjudi Maospati Magetan masih menyelidiki terlepasnya bagian pesawat tempur tersebut.

“Untuk penyebab terlepasnya juga saat ini masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut,” imbuh dia.

Selain mengimbau masyaraat untuk tidak khawatir, ia juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang langsung melaporkan kejadian tersebut.

SUMBER: KOMPAS.com (Penulis: Sukoco | Editor : Robertus Belarminus)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Sepekan Pantura Sayung Banjir Rob dan Jalan Demak-Kudus Tersendat, Sopir Truk: Lelah, Boros Solar

Regional
Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Simpan Narkoba di Rumah Dinas, Oknum Camat Ditangkap Polisi

Regional
Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Semarang Night Carnival, Lalu Lintas di Jalan Pemuda dan Jalan Pandanaran Dialihkan

Regional
PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

PDI-P Solo Minta Cawalkot yang Diusung Bertanggung Jawab Sejahterakan Masyarakat dan Tak Pindah Parpol Lain

Regional
Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Terima Penghargaan dari Pemprov Jateng, Kota Semarang Jadi yang Terbaik dalam Penurunan Tingkat Pengangguran Terbuka

Regional
APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

APBD Kalteng Meningkat 2 Kali Lipat dalam 8 Tahun, Capai Rp 8,79 Triliun pada 2024

Regional
Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Kehidupan Ekonomi Kerajaan Demak

Regional
Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Pegawai Bea Cukai Ketapang yang Ditangkap Kasus Perdagangan 566 Burung Dicopot

Regional
Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Kelola Air Tanpa Izin di Gili Trawangan, 2 Direktur Perusahaan Jadi Tersangka

Regional
Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Diprotes, Unsoed Keluarkan Aturan Baru soal UKT, Diklaim Terjangkau

Regional
Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Pilkada Bangka Selatan, PDIP Berpotensi Usung Kembali Petahana Riza-Debby

Regional
Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Puluhan Sopir Angkut Barang di Pelabuhan Pangkalbalam Kehilangan Pekerjaan

Regional
KKB Kabur Saat Pasukan TNI dan Polri Tiba di Homeyo Intan Jaya

KKB Kabur Saat Pasukan TNI dan Polri Tiba di Homeyo Intan Jaya

Regional
KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

KPU Wonogiri Tetapkan 50 Caleg DPRD Terpilih, 6 Mengundurkan Diri

Regional
Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Banjir dan Tanah Longsor Terjadi di 5 Kabupaten di Sulsel, Pj Bahtiar: Turut Berduka Cita

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com