Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Warga Kota Tasikmalaya yang Isoman Dapat Paket Sembako

Kompas.com - 23/07/2021, 15:07 WIB
Irwan Nugraha,
Abba Gabrillin

Tim Redaksi

TASIKMALAYA, KOMPAS.com - Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Tasikmalaya Muhammad Yusuf memberikan bantuan paket bahan pokok (sembako) kepada warga yang isolasi mandiri (isoman), Jumat (23/7/2021).

Sebelumnya, Yusuf sempat terpapar Covid-19 dan menjalani perawatan intensif selama beberapa pekan di ruang isolasi RSUD Soekardjo Kota Tasikmalaya.

Pemkot Tasikmalaya telah mendistribusikan sebanyak 1.400 paket sembako bagi warga yang sedang isoman.

Baca juga: Kota Tasikmalaya Menerapkan PPKM Level 4

Pemkot juga sembari membujuk masyarakat yang positif Covid-19 agar tidak berkeliaran di perkampungannya.

Selain bantuan dari Pemkot, paket khusus sembako dari TNI dan Polri juga diharapkan membuat warga yang isoman tidak perlu keluar rumah.

"Supaya warga isoman tak berkeliaraan terus, kita penuhi kebutuhannya setiap hari dan membujuknya supaya tak berkeliaran lagi, karena membahayakan orang di dekatnya. Jadi jangan hanya suruh diam di rumah saja, tapi pemenuhan kebutuhannya tak diperhatikan," ujar Yusuf kepada wartawan di Kantor Polresta Tasikmalaya, Jumat.

Baca juga: Vaksinasi Anak Kota Tasikmalaya Ditarget Mulai Awal Agustus

Pelayanan kebutuhan warga secara door to door, menurut Yusuf, sangat efektif karena bisa dirasakan langsung oleh masyarakat.

Pihaknya berharap pandemi ini cepat berakhir.

Apalagi dengan dukungan masyarakat khususnya perkampungan yang taat protokol kesehatan.

"Adapun, nantinya masyarakat terdampak akan mendapatkan bantuan tunai dari pemerintah. Kita fokus dulu sekarang warga isoman dan terdampak PPKM," kata Yusuf.

Yusuf meminta setiap petugas di lapangan peka dalam pendataan yang akurat, supaya bantuan tersalurkan kepada yang berhak.

Warga yang belum mendapat bisa melapor

Apabila selama ini ada warga isoman yang belum mendapatkan bantuan paket sembako, bisa segera melaporkan ke Satgas Kelurahan, Babinsa atau Bhabinkamtibmas tiap wilayahnya.

"Kalau ada warga isoman yang tak kebagian bantuan paket ini, segera lapor ke Satgas Kelurahan atau petugas Polri dan TNI di wilayahnya. Warga isoman sangat diprioritaskan sekarang mendapatkan kebutuhan hidupnya sehari-hari di samping obat gratis bagi kesehatannya," kata Yusuf.

Yusuf meyakini, peran serta semua unsur pemerintah daerah dan semua kalangan masyarakat akan mampu mempercepat penanganan pandemi.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Sejarah dan Makna Lambang Tut Wuri Handayani atau Logo Kemendikbudristek

Regional
Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Abu Vulkanik Gunung Ruang Selimuti Bandara Sam Ratulangi Manado

Regional
3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

3 Hari Dicari, Penambang yang Tertimbun Galian Batubara Belum Ditemukan

Regional
Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Cerita Penumpang Pesawat Terdampak Penutupan Bandara Sam Ratulangi, Terancam Tak Bisa Liburan ke Luar Negeri

Regional
Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Gempa M 5,5 Terjadi di Halmahera Barat, Tak Berisiko Tsunami

Regional
Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Dimas Tewas Dianiaya Sesama Tahanan di Pekanbaru, 5 Orang Jadi Tersangka

Regional
Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Mantan Wakil Gubernur Maluku Daftar Cagub di PDI-P

Regional
Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Pekanbaru Siap Gelar Rakerwil I Apeksi 2024, Pj Walkot Muflihun: Persiapan Sudah Tuntas

Regional
Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Demo di Banjarnegara Ricuh, Fasum Rusak, 2 Polisi Luka, Ini Pemicunya

Regional
Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Angka Stunting di Lamongan Turun Drastis, Bupati Yuhronur Efendi Paparkan Caranya

Regional
Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Kakek di Serang Banten Lecehkan Remaja Lalu Diunggah ke Medsos

Regional
Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Kunker ke NTB, Presiden Jokowi Akan Resmikan Jalan Inpres dan Bendungan Tiu Suntuk

Regional
Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Panen Padi Triwulan I-2024 di Lamongan Berhasil, Rata-rata 7,34 Ton Per Hektar

Regional
Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Gelar Halal Bihalal Bersama Jajarannya, Mas Dhito Sampaikan Ini ke Pegawai Pemkab Kediri

Regional
Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Anggota Keluarga Jayabaya Kembali Daftar Bacabup Lebak lewat PDI-P dan Demokrat

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com