Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simpang Joglo Solo Ditutup Total mulai 21 Mei 2024, Catat Pengalihan Arusnya

Kompas.com - 18/05/2024, 12:31 WIB
Labib Zamani,
Dita Angga Rusiana

Tim Redaksi

SOLO, KOMPAS.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Solo, Jawa Tengah, menerapkan manajemen rekayasa lalu lintas dengan adanya penutupan total tahap 4 Simpang Joglo, Kadipiro, Banjarsari, pada Selasa (21/5/2024).

Penutupan total ini guna mendukung pengerjaan Bundaran tengah Simpang Joglo berlangsung hingga 27 November 2024. Ini merupakan tahap akhir dari pengerjaan Simpang Joglo.

Baca juga: Simpang Joglo Solo Dibuka Sementara, Kendaraan Besar Dilarang Melintas

Kepala Dishub Kota Solo Taufiq Muhammad mengatakan, penutupan Simpang Joglo bukan kali pertama dilakukan. Karena itu, masyarakat sudah paham dan bisa menggunakan manajemen waktu guna menghindari kemacetan.

Adapun potensi kemacetan arus lalu lintas selama Simpang Joglo ditutup akan terjadi di sekitar Gilingan dan Kawasan Simpang Ngemplak.

"Pasti pengalihannya (kendaraan) ke Gilingan dan Ngemplak. Intinya sudah berjalan tahun kedua ya (penutupan Simpang Joglo) masyarakat bisa menyesuaikan dan diatur manajemen waktu," kata Taufiq di Solo, Jawa Tengah, Sabtu (18/5/2024).

Berikut manajemen rekayasa lalu lintas selama Simpang Joglo ditutup total.

1. Kendaraan dari arah Purwodadi/ utara menuju arah Surabaya dialihkan melalui Jalan Kerinci-Jalan Bromo Raya-Jalan Jaya Wijaya-Jalan Gunung Slamet-arah Surabaya.

2. Kendaraan yang melintas simpang dari arah selatan (kota) yang menuju arah Yogyakarta/Jakarta sebaliknya dialihkan melalui Jalan Monginsidi-Jalan Ahmad Yani via Viaduk Gilingan/Jalan Ahmad Yani/Jalan Adi Soemarmo-arah Jakarta/Yogyakarta maupun sebaliknya.

3. Kendaraan yang melintas simpang dari arah timur/Surabaya yang menuju arah Yogyakarta/Jakarta maupun sebaliknya dialihkan melalui Jalan Sumpah Pemuda-Jalan Gunung Kelud/Jalan Letjen Sutoyo-Jalan Ahmad Yani/Jalan Adi Soemarmo arah Yogyakarta/Jakarta maupun sebaliknya.

4. Rute pengalihan kendaraan berat golongan 3, 4, dan 5 semua melalui jalur tol.

Kemudian penutupan pagar sisi selatan Jalan Kolonel Sugiyono sejajar dengan pier jembatan. Akan diberikan akses untuk Kampus Unisri dan warga sekitar.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Terungkap, Temuan 9,5 Kg Sabu dan 9.000 Butir Pil Ekstasi di Bengkalis

Terungkap, Temuan 9,5 Kg Sabu dan 9.000 Butir Pil Ekstasi di Bengkalis

Regional
Tokoh Pendiri Provinsi Belitung Meninggal di Mekkah

Tokoh Pendiri Provinsi Belitung Meninggal di Mekkah

Regional
Pemprov Kepri: Calon Kepala Daerah Petahana Wajib Cuti 60 Hari

Pemprov Kepri: Calon Kepala Daerah Petahana Wajib Cuti 60 Hari

Regional
Polisi Bangka Barat Gagalkan Penyelundupan 4 Ton Timah Ilegal

Polisi Bangka Barat Gagalkan Penyelundupan 4 Ton Timah Ilegal

Regional
Sampah Menumpuk di Jalan, Bupati Pemalang Sebut Ada Pegawai DLH yang Lakukan Sabotase

Sampah Menumpuk di Jalan, Bupati Pemalang Sebut Ada Pegawai DLH yang Lakukan Sabotase

Regional
Terdesak Biaya Sekolah Anak, Pria 34 Tahun Maling di Rumah Tetangga

Terdesak Biaya Sekolah Anak, Pria 34 Tahun Maling di Rumah Tetangga

Regional
Melihat Pernikahan Adat Jawa di Candi Borobudur, Pengantin Dikirab Bregada Sebelum Ijab Kabul

Melihat Pernikahan Adat Jawa di Candi Borobudur, Pengantin Dikirab Bregada Sebelum Ijab Kabul

Regional
Gulo Puan, Kuliner Langka Kegemaran Bangsawan Palembang

Gulo Puan, Kuliner Langka Kegemaran Bangsawan Palembang

Regional
Pj Gubernur Banten Al Muktabar: Basis Satu Data Penting untuk Sukseskan Program Pemerintah

Pj Gubernur Banten Al Muktabar: Basis Satu Data Penting untuk Sukseskan Program Pemerintah

Regional
Kuras Sumur, Pria di Cilacap Tewas

Kuras Sumur, Pria di Cilacap Tewas

Regional
International Tour de Banyuwangi Kembali Digelar, Diikuti 20 Tim dari 9 Negara

International Tour de Banyuwangi Kembali Digelar, Diikuti 20 Tim dari 9 Negara

Regional
Tunggu Putusan Pengadilan, Pemkot Jambi Siapkan Anggaran untuk SDN 212

Tunggu Putusan Pengadilan, Pemkot Jambi Siapkan Anggaran untuk SDN 212

Regional
Putrinya Jatuh dari Lantai 3 Tempat Gim di Pontianak, Selamet: Saya Sudah Kayak Orang Gila...

Putrinya Jatuh dari Lantai 3 Tempat Gim di Pontianak, Selamet: Saya Sudah Kayak Orang Gila...

Regional
Cegah Jebol Berulang, Proyek Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Gunakan Struktur 'Retaining Wall'

Cegah Jebol Berulang, Proyek Pembangunan Tanggul Sungai Wulan Demak Gunakan Struktur "Retaining Wall"

Regional
Kronologi Anak Bunuh Ayah Kandung di Kebumen, Motifnya Sakit Hati

Kronologi Anak Bunuh Ayah Kandung di Kebumen, Motifnya Sakit Hati

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com