Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simpatisan Caleg di Ende Tutup Jalan karena Calonnya Kalah, Dibuka Kembali Usai Mediasi

Kompas.com - 25/03/2024, 07:51 WIB
Serafinus Sandi Hayon Jehadu,
Pythag Kurniati

Tim Redaksi

ENDE, KOMPAS.com - Simpatisan calon anggota legislatif (caleg) yang gagal terpilih menjadi anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Ende menutup akses jalan yang menghubungkan Desa Nuamuri Barat dan Desa Wolokelo, Kecamata Kelimuti, Ende, Nusa Tenggara Timur.

Penutupan tersebut dilatarbelakangi kekecewaan lantaran caleg yang mereka dukung gagal terpilih.

Baca juga: Pemagaran Akses Jalan oleh Tetangga di Malang Berakhir Damai

Kapolsek Wolowaru, Ipda Ubaldus Maku mengatakan, pembukaan kembali akses jalan itu setelah polisi melakukan upaya mediasi yang bersama tokoh adat, pemerintah kedua desa, toko pemuda, dan caleg bernama Marselinus Budo Bata.

"Proses mediasi dilaksanakan di rumah Marselinus Budo Bata di Desa Nuamuri Barat, Sabtu (23/3/2024)," ujar Ubaldus dalam keterangannya, Senin (25/3/2024).

Ubaldus mengatakan, dalam proses mediasi tersebut, Marselinus Budo Bata menyatakan siap membuka kembali akses tersebut.

Baca juga: Dinyatakan Lengkap, Berkas Perkara Politik Uang Caleg Demokrat Dilimpahkan ke Kejari Makassar

Namun caleg itu meminta para tokoh dua desa tersebut menyampaikan pada masyarakat untuk mendukung dirinya saat pemilihan legislatif Kabupaten Ende pada 2029.

"Dia juga meminta kepada pemerintah dua desa agar ketika ada pembangunan di desa dirinya dapat dilibatkan menjadi pelaksana pekerjaan. Dia juga menyatakan siap mengikuti regulasi yang ada," ujar dia.

Ubaldus melanjutkan, tokoh adat dan pemerintah desa bersepakat. Selanjutnya Marselinus membuka pagar penutup jalan.

Ubaldus berharap masyarakat di dua desa tersebut tetap menjalin silaturahmi yang baik demi menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

"Harapannya juga kejadian seperti ini tidak akan terulang lagi di masa mendatang," pintanya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Ingin Tiru Aplikasi Sapawarga, Pemkab Blora Lakukan Kunjungan ke Pemprov Jabar

Regional
Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Cerita Jadi Jemaah Haji Termuda di Semarang, Halima Ngaku Sudah Nabung sejak TK

Regional
Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Pekanbaru Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Tengah Malam ini Hujan Ringan

Regional
Mantan Bos PSIS dan Ketua Citarum Jogging Club Kompak Dukung Mbak Ita Maju di Pilwalkot Semarang 2024

Mantan Bos PSIS dan Ketua Citarum Jogging Club Kompak Dukung Mbak Ita Maju di Pilwalkot Semarang 2024

Regional
Begini Kondisi Anak yang Diracuni Ibu Tiri di Rokan Hilir

Begini Kondisi Anak yang Diracuni Ibu Tiri di Rokan Hilir

Regional
Demi Curi Mobil, Sindikat Ini Beli GPS Rp 1,2 Juta Tiap Beraksi

Demi Curi Mobil, Sindikat Ini Beli GPS Rp 1,2 Juta Tiap Beraksi

Regional
Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Prakiraan Cuaca Manado Hari Ini Kamis 9 Mei 2024, dan Besok : Siang ini Hujan Ringan

Regional
Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Banjir Bandang Rendam Ratusan Rumah di Melawi Kalbar, Jembatan Putus

Regional
Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Polisi Gagalkan Peredaran 145 Bungkus Jamur Tahi Sapi di Gili Trawangan

Regional
Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Bantah Pemerasan, Kejati NTB Sebut Pegawai Kejagung Ditangkap karena Bolos

Regional
Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Jaga Kekondusifan Setelah Pemilu, Perayaan HUT Ke-283 Wonogiri Dilakukan Sederhana

Regional
Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Pengakuan Ibu Racuni Anak Tiri di Riau: Saya Kesal sama Bapaknya

Regional
Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Selesaikan Persoalan Keterlambatan Gaji PPPK Guru di Kota Semarang, Mbak Ita: Sudah Siap Anggarannya, Gaji Cair Sabtu Ini

Regional
Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Beri Sinyal Maju Pilkada Semarang, Mbak Ita: Tinggal Tunggu Restu Keluarga

Regional
Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Terjepit di Mesin Conveyor, Buruh Perusahaan Kelapa Sawit di Nunukan Tewas

Regional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com